Sabtu, 20 Desember 2014

Tips Sehat ala Rasulullah

Tips sehat ala Rasulullah:
1. Mandi pagi sebelum subuh, sekurang- kurang nya se jam sebelum matahari terbit. Air sejuk yang meresap kedalam badan dapat mengurangi penimbunan lemak. Kita boleh saksikan orang yang mandi pagi kebanyakan badan tak gemuk.
2. Rasulullah mengamalkan minum segelas air sejuk (bukan air es) setiap pagi. Mujarabnya Insya Allah
jauh dari penyakit (susah mendapat sakit). Makan dengan tangan dan menjilati jemari, bermanfaat buat pencernaan.
3. Waktu sholat Subuh disunnahkan bertafakur (yaitu sujud sekurang-kurang nya semenit setelah membaca doa). Kita akan terhindar dari sakit kepala atau migrain. Ini terbuksi oleh para ilmuwan yang membuat kajian kenapa dalam sehari perlu kita sujud. Ahli-ahli sains telah menemui beberapa milimeter ruang udara dalam saluran darah di kepala yang tidak dipenuhi darah. Dengan bersujud maka darah akan mengalir keruang tersebut.
4. Nabi juga mengajarkan makan dengan tangan dan bila habis hendaklah menjilat jari. Ahli saintis telah menemukan bahwa enzyme banyak terkandung di celah jari-jari, yaitu 10 kali ganda terdapat dalam air liur (enzyme sejenis alat pencerna makanan). Sabda Rasul :“Kami adalah sebuah kaum yang tidak makan sebelum lapar dan bila kami makan tidak terlalu banyak (tidak sampai kekenyangan)”(Muttafaq Alaih)
Dalam tubuh manusia ada 3 ruang untuk 3 benda :
Sepertiga untuk udara, sepertiga untuk air dan sepertiga lainnya untuk makanan.Bahkan ada satu tarbiyyah khusus bagi ummat Islam dengan adanya Puasa Ramadhan untuk menyeimbangkan kesehatan.
5. Ketika minum pun jangan dilangsungkan. Misalnya 1 gelas sekaligus. Rasulullah saw. biasa ketika
minum itu 2-3 tegukan lalu berhenti untuk bernapas. Kemudian minum lagi 2-3 tegukan lalu berhenti. Ini adalah cara minum yang benar. Karena jika kita minum satu gelas sekaligus, kita pasti akan minum sambil bernapas lewat hidung. Dan ketika kita bernapas, udara yang kita hirup dan kita keluarkan akan bercampur dengan air yang akan kita minum. Campuran air dan udara yang kita keluarkan itu akan menjadi racun. Dan air yang sudah menjadi racun itu kita minum.

Bahaya Memukul Atau Menginjak Kecoa Sampai Mati

BAHAYA MEMBUNUH KECOAK
[ Harap di Baca !! ]
lipas atau coro adalah insekta dari ordo Blattodea yang kurang lebih terdiri dari 3.500 spesies dalam 6 familia. kecoa tidak membutuhkan kepala untuk dapat bertahan hidup. kecoa mampu bertahan hidup tanpa makanan selama 9 hari, sebelum kecoa tersebut ,mati kelaparan. Sang betina dapat memproduksi 6-8 tempat telur selama 6 bulan hidupnya, yang membuat 180-320 kecoa baru. Jika hanya 10 anaknya menjadi betina subur (dan itu merupakan perkiraan kecilnya – jumlahnya bisa lebih dari 100), ada ribuan ekor kecoa dalam beberapa bulan saja. Kecoak suka makan kotoran serta sisa makanan yang berceceran. Ada juga kecoak yang senang dengan kotoran feses manusia. Terkadang makanan kia yang kita simpan pun dimakan kecoa jika kita tidak hati-hati menyimpan makanan
Bila anda melihat binatang kecoak di rumah, jangan anda memukulnya sampai mati bahkan sampai (maaf) isi perut kecoak meletet keluar. Karena didalam perut kecoa terdapat cacing halus/lembut yg tetap hidup meskipun diluar dari tubuh kecoak. Bila cacing ini sudah berada di luar dari tubuh kecoak (perut) dia akan bergerak untuk mencari tempat/indukan baru.
Cacing ini bentuknya sangat pendek, halus dan lembut akan terlihat kasat mata bila jarak pandang sekitar 10-20cm. Untuk melihat cacing ini, anda dapat menaruh isi perut kecoak diatas kertas hitam atau diatas cermin... disitu akan terlihat pergerakannya. Sangat berbahaya apabila cacing ini sampai menyentuh kulit tubuh kita (terutama kaki) karena dapat masuk melalui pori-pori kulit atau bila ada luka terbuka pada kulit luar. Akan jauh lebih baik membasmi kecoak cukup dengan menggunakan semprotan anti serangga, yg dapat membunuh kecoak tanpa harus memukul hingga mengeluarkan isi perutnya.
Semoga Artikel ini dapat bermanfaat bagi kita semua

Kamis, 18 Desember 2014

Tips Mengatasi Komedo

Komedo dan juga jerawat bisa dibilang adalah dua sejoli yang begitu setia selalu menemani pada masa-masa pertumbuhan terhadap masa remaja, dan supaya anda tahu bahwa jerawat memiliki beberapa jenis yang masih belum banyak orang memahami seperti dibawah ini.

Jenis Jenis Jerawat

  • Jerawat Biasa. Untuk jenis jerawat yang satu ini sudah mudah dikenal semua orang yang mana berupa sebuah tonjolan yang kecil dengan warna pink agak kemerah-merahan. Kebanyakan timbulnya jerawat pada kulit dikarenakan pada pori-pori seseorang telah tersumbat dan terinfeksi sama bakteri. Datangnya infeksi bakteri yang akan menimbulkan keluarnya jerawat pada kulit ialah bisa dari media tangan seseorang yang tak bersih, debu, rambut kepala, handuk, seprai, kuas make up, waslap dan media telepon. Masih banyak penyebab kemungkinan datangnya jerawat pada kulit dan diantaranya bisa pula karena stress atau juga hormon yang ga beraturan serta udara yang terlalu lembab.
  • Jerawat Batu ( Cystic Acne ). Cystic Acne merupakan jerawat dengan ukuran yang sangat besar-besar tonjolannya, dan bisa menyebabkan peredangan yang begitu hebat, dan biasanya jerawat yang ini selalu ngumpul dibagian wajah seseorang. Umunya-nya bagi penderita jerawat cystic acne ini biasanya mereka mempunyai keluarga atau kerabat dekat yang sedang menderita penyakit seperti Factor Genetic. Yang mana penderita tersebut dipastikan mempunyai sebuah kelenjar minyak dengan over aktif hingga membanjiri lubang pori-pori seseorang. Pertumbuhan dari sel-sel pada kulit yang tak normal maupun yang tak bisa seperti bergenerasi layaknya secepat pada kulit seseorang yang normal mempunyai respon begitu berlebihan pada peradangan yang sehingga dapat meninggalkan sebuah bekas pada kulit. Secara genetik penderitanya memiliki:
    1. Kelenjar minyak yang over aktif yang membanjiri pori-pori dengan kelenjar minyak.
    2. Pertumbuhan sel-sel kulit yang tidak normal yang tidak bisa beregenerasi secepat kulit normal.
    3. Memiliki respon yang berlebihan terhadap peradangan sehingga meninggalkan bekas di kulit.
  • Komedo. Penyakit komedo itu disebabkan oleh pori-pori kulit yang telah tersumbat, dan komedo tergolong jenis jerawat namun efeknya tak menyakitkan dan juga tak bisa membesar, namum komedo bisa juga membuka dan bisa pula menutup. Dan untuk komedo yang membuka bisa kita sebut Blackhead ( Komedo Hitam ) yang mana terlihat seperti pori-pori yang semakin membesar serta menghitam. Sedangkan untuk komedo yang menutup bisa kita sebuat juga Whitehead ( Komedo Putih ) yang mempunyai kulit dengan pertumbuhan diatas sebuah pori-pori yang telah tersumbat, jadi sehingga akan terlihat kayak tonjolan yang warna-nya putih mengecil. Penyakit jerawat yang jenis-nya komedo ini bisa disebabkan karena sel-sel dari kulit yang mati serta produksi pada kelenjar minyak seseorang terlalu berlebihan kepada kulit.
  • Komedo Terbuka (blackhead)
    Komedo terbuka atau lebih dikenal sebagai komedo disebabkan oleh pori-pori tersumbat sebagian atau kelenjar keringat yang menghasilkan akumulasi minyak berlebihan. Biasanya bakteri, sel kulit mati dan keratin sering terjebak dalam pori-pori ini. Campuran zat penyumbat atau sebum mengalami oksidasi karena terkena udara dan berubah warna menjadi gelap.

    Penampilan fisiknya sering ditandai dengan benjolan kuning hitam atau gelap pada kulit. Setelah dikeluarkan, sebum yang menyumbat berwarna coklat kekuningan. Komedo terbuka biasanya tidak menyebabkan peradangan dan paling sering muncul pada hidung dan bokong.

    Komedo Tertutup (Whitehead)
    Komedo tertutup terjadi akibat adanya penyumbatan pori-pori atau kelenjar keringat dengan akumulasi minyak yang berlebih, bakteri, sel kulit mati dan keratin. Komposisi campuran zat penyumbatnya sama dengan komedo terbuka. Karena whiteheads tidak memiliki celah, maka campuran sebum tidak terkena udara dan tidak teroksidasi. Warnanya tetap putih namun kadang kekuningan.

    Penampilan fisiknya ditandai sebagai benjolan kecil putih. Komedo tertutup juga biasanya tidak disertai peradangan. Whiteheads dapat muncul di mana saja pada kulit.
  • Papula (Benjolan Merah)
    Papula memiliki karakteristik gundukan merah, sedikit meradang, namun tidak memiliki puncak karena belum penuh dengan nanah. Komedo yang tidak diobati dapat memburuk menjadi papula ketika dinding kelenjar yang terinfeksi meletus, sehingga memungkinkan campuran sebum dan bakteri menembus kulit di sekitarnya. Ketika sel-sel darah putih masuk ke kelenjar yang meletus untuk melawan infeksi, terjadi peradangan. Jika tidak diobati, papula dapat memperburuk menjadi pustula.
  • Pustula (Benjolan Merah Dengan Puncak Putih)
    Ketika papula tidak diobati selama beberapa hari, akumulasi sel darah putih secara bertahap bergerak ke permukaan kulit. Pustula memiliki ciri-ciri memiliki noda di bagian tepi, meradang berwarna kemerahan dan bagian tengahnya berwarna kekuningan atau putih. Pustula sebenarnya merupakan standar dari istilah jerawat yang banyak disebutkan orang.

    Nodul dan Kista
    Jerawat yang sampai menimbulkan benjolan dan kista yang besar di bawah permukaan kulit ini lebih parah daripada jenis sebelumnya. Peradangan umum ditemui pada jerawat jenis ini dan juga menyakitkan jika disentuh. Nodul dan kista terbentuk ketika sebuah folikel meradang meletus di bawah kulit. Campuran sebum akibat peradangan kemudian menyebar ke seluruh folikel di sekitarnya dan menginfeksi pori-pori di sekitarnya.

    Sebaiknya jangan meremas dan memencet noda ini karena perawatan yang tidak benar dapat mengakibatkan infeksi lebih dalam dan luas, juga dapat menyebabkan peradangan kulit berkepanjangan dan bekas luka yang sulit dihilangkan. Jika dibiarkan, jerawat nodul dan kista dapat terbentuk lagi di tempat yang sama. Sebaiknya segera temui dokter kulit.

    Jerawat yang sangat parah jarang terjadi, tetapi dapat menyebabkan bekas luka serius pada kulit. Dua tipe umum dari jerawat yang sangat parah meliputi:

    Jerawat Conglobata
    Jerawat conglobata lebih sering terjadi pada laki-laki daripada perempuan pada usia 18 - 30 tahun. Penampilan fisiknya sering ditandai dengan benjolan yang meradang, besar, saling menyambung dan tetap aktif selama bertahun-tahun. Jerawat ini paling sering ditemukan pada wajah, dada, punggung, pantat, lengan atas dan paha.

    Kondisi ini biasanya dimulai dengan komedo yang memperburuk menjadi jerawat nodul dan kista. Nodul dan kista tersebut kemudian dapat terus pecah dan terhubung sehingga menciptakan lesi yang berulang. Jika tidak diobati, jerawat conglobata dapat menyebabkan kerusakan kulit yang tak dapat dihilangkan.

    Jerawat Fulminans
    Jerawat fulminans juga dikenal sebagai jerawat ulseratif akut dan terjadi jika pengobatan jerawat conglobata tidak berhasil. Individu yang terkena akan mengalami rasa sakit dan peradangan pada sendi ditambah dengan masalah kulit akibat jerawat conglobata. Pembengkakan kelenjar getah bening di leher, penurunan berat badan ekstrim dan kekakuan otot dapat terjadi.

    Pada titik ini, sangat penting untuk mencari pengobatan medis, bahkan mungkin merlukan rawat inap. Jerawat fulminans juga dianggap sebagai penyakit yang dipicu oleh gangguan sistem kekebalan tubuh.
  • Follicular Cast atau Filament
    Tipe ini sering terdapat dibagian hidung, terlihat seperti bubur karena dipenuhi oleh sebum yang tersumbat
  • Mikro Komedo
    Jenis Jerawat yang terjadi sebelum menjadi komedo baik tertutup atau terbuka. Jerawat ini hanya bisa dilihat dibawah mikroskop
  • Whitehead (Komedo Tertutup)
    Berupa bintik kecil karena sebum yang disertai bakteri menumpuk di pori-pori kulit dan tidak bisa keluar
  • Blackhead (Komedo Terbuka)
    Jenis komedo ini merupakan proses lanjut dari komedo tertutup (whitehead). Terjadi karena pori-pori terbuka sehingga sebun yang mengandung pigmen melani teroksidasi dan berubah menjadi coklat/hitam
  • Papel (papule)
    Papel terjasi ketika dinding folikel rambut mengalami kerusakan atau pecah sehingga sel darah putih keluar dan terjadi inflamasi di lapisan dalam kulit. Papel ini berbentuk benjolan-benjolan lunak kemerahan di kulit tanpa memiliki kepala. Jerawat model ini sering disebut kebanyakan orang sebagai
    "jerawat batu"
  • Pustel (Pustule)
    Pustel terjadi beberapa hari kemudian ketika sel darah putih keluar ke permukaan kulit. Pustel berbentuk benjolan merah dan titip putih atau kuning ditengahnya yang mengandung sel darah putih.
  • Nodul (nodule)
    Bila folikel pecah dan dasarnya maka terjadi benjolan yang besar yang sakit bila disentuh. Jenis ini terjadi akibat rangsang peradangan oleh fragmen rambut yang berlangsung lama
  • Abses
    Kadang beberapa papel atau pustel mengalami pengelompokan dengan membentuk asbes yang berwarna kemerahan, nyeri dan cenderung mengeluarkan bahan berupa campuran darah, nanah dan sebum. Pada proses penyembuhan kelainan ini meninggalkan jaring yang luas
  • Sinus
    Jenis Jerawat paling berat (acne konglobata). Sering terdapat di lekukan samping hidung, rahang dan leher. Kelainan berupa garis linier dengan ukuran panjang bisa mencabai 10 cm dan mengandung beberapa saluran sinus atau fistel yang menghubungkan sinus dengan permukaan kulit. Penyembuhan jerawat ini memakan waktu berbulan-bulang, bahkan tahun dan dapat kambuh lagi bila mengalami proses inflamasi. Sinus harus ditangani dengan pembedahan.
  •  Jerawat Juvenil
    Biasanya jerawat juvenil ini muncul pada masa puber sekitar umur 14 - 20 tahunan. Biasanya jerawat ini tumbuh akibat perubahan hormon dimasa remaja. Hormon yang tidak stabilakan mengakibatkan masalah, kaerana memproduksi sebum.
    Jerawat Vulgaris
    Kalau yang ini sih sebenarnya sama saja dengan komedo cuman namanya saja yang berbeda. Biasanya perawatan yang paling mudah untuk menghilangakn komedo dengan cara melakukan penguapan pada wajah.
    Jerawat Rosacea
    Bisanya jerawat yang satu ini timbul pada wanita yang berusia 30 -50 tahun. apabila anda terkena jerawat ini anda harus pergi kedokter kulit untuk mengobatinya. Hal ini disebabkan oleh peradangan dan akan menimbulkan lipatan hidung yang terlihat bersisik.
    Jerawat Nitrosica
    Ini adalah tahapan terakhit dari jerawat. Jika dibiarkan akan menimbulkan lubang pada wajah. Biasanya kita harus mengobatinya kedokter kulit. karena jika salah memilih produk kosmetik ataupun salah memilih cara pengobatan wajah kita bisa rusak.

    Jerawat Berdasarkan Bentuknya

    1. Komedo

    Kalau komedo pasti sudah tidak asing lagi, sebenarnya komedo itu termasuk juga pada salah satu jenis jerawat. Komedo timbul akibat penyumbatan pori-pori pada kulit wajah namun komedo tidak seperti jerawat pada umumnya rasanyapun tidak sakit. Hal ini disebabkan komedo adalah jerawat yang meyumbat pori - pori namun tidak meradang dan tidak terinfeksi oleh bakteri. Komedo terbagi menjadi 2 jenis yaitu
    • Komedo Terbuka (White hide Comedo), memiliki ciri pori - pori yang tersumbat berwarna putih pucat.
    • Komedo Tertutup (Black Head Comedo), Memiliki ciri pori - pori yang tersumbatnya berwarna kehitam hitaman.

    2. Jerawat Radang

    Ketika kantung folikel yang ada pada dermis berisi lemak padat, akan mengakibatkan dermis menjadi menggembung. Setelah itu akan pecah dan sel darah putihpun menyerbu daerah folikel sabasea. Lalu terjaidlah peradangan pada kulit. Jerawat radang akan terasa sangat sakit, berwarna kemerahan, ukurannya cukup besar (Lebih besar dari komedo) dan didalamnya terdapat nanah. Jika kita mencoba memocelnya ataupun mencoba menggunakan alat yang tidak bersih, akan mengakibatkan peradangan yang lebih parah lagi. Karena kuman dari luar masuk kedalam jerawat.

    3. Jerawat Konglobata

    Jerawat Konglobata itu kumpulan dari jerawat (bisa berupa bisul - bisul), Nah misalkan asalnya jerawatnya 1 trus nambah lagi nambah lagi akhirnya menjadi segerombolan jerawat terus jerawatnya menjadi satu (Konglomerasi) dan terciptalah danau nanah disekitar wajah. Hal ini disebabkan kareana kita sering memencet jerawat dengan kuku atau alat lainnya yang tidak bersih. Sehingga infeksinya menjadi menyebar dan meluas. Bahkan walaupun jerawat sembuh bekasnya akan ada dan cukup parah. Contohnya seperti jaringan parut yang buruk rupa,l kulit mengaras dan bergelombang.
     

Tips Hilangkan Komedo

  1. Jenis Kulit Harus Dikenali. Umumnya, gejala komedo dapat mudah muncul dibagian kulit sebuah wajah seseorang yang berminyak. Dengan bisa mengenali beberapa jenis kulit, maka anda akan bisa dengan mudahnya dalam memilih bahan produk pembersih pada wajah dengan sesuai kulit anda.
  2. Memakai Pembersih Tepat. Pembersih untuk kulit wajah yang berminyak, anda diharuskan bisa memakai pembersih yang pas dan cocok buat kulit anda agar bisa benar-benar begitu bersih, kenyal serta kulit yang segar. Jika anda sudah melakukan pembersih pada wajah, berikan tenggat waktu sekitar satu bulan saja supaya bisa mengetes kinerja efektivitas dari pembersihnya tersebut.
  3. Memakai Pelembab Yang Baik Atau Cocok. Bagi kulit yang normal serta berminyak, cobalah gunakan sebuah pelembab seperti oil free. Dalam keadaan kondisi yang normal, tubuh manusia itu mempunyai sistem yang alami dan bisa mampu mengatur kondisi kelembaban pada kulit-nya sendiri.
  4. Biasakan Hidup Sehat Serta Konsumsi Makanan Bergizi . Banyak tidur, harus sering berolahraga serta hindari keadaan stres. Ketika kondisi pada tubuh seseorang menurun, disitulah kuman-kuman langsung mudah untuk masuk kedalam.
  5. Memakai Facial. Facial merupakan sebuah cara yang tepat untuk menghilangkan tonjolan komedo dengan tuntas serta tepat. Namun cara pemakaian facial pada kaum hawa yang sedang haid tidak dianjurkan memakainya. Hal tersebut supaya menghindari adanya kejadian perubahan pada hormon serta kelenjar sebasia dalam masa selama haid, yang mana masa tersebut sedang dalam masa memproduksi sebuah minyak yang lebih aktif.

Dengan demikian informasi ini tentunya sangat bermanfaat dan mudah untuk kita lakukan semoga info tersebut dapat bermanfaat untuk semua orang.

Selasa, 16 Desember 2014

Hati - Hati Dalam Memilih Pasta Gigi

Apakah kamu pernah menyadari bahwa ada perbedaan warna yang terletak di dasar kemasan pasta gigi (odol)??
Apa makna dari warna-warna tersebut:
Hijau: Alami.
Biru: Alami dan Ada zat obat- obatan.
Merah: Alami dan Ada komposisi kimia sintesis(buatan).
Black : Murni bahan kimia
Ayo cek pasta gigi anda sekarang dan lakukan pengamatan dengan teliti. Selalu berhati-hati atas apa yang anda konsumi!
Silahkan dishare jika anda peduli dengan kesehatan teman- teman anda!

HASIL SEMINAR KESEHATAN

πŸ„πŸŒ³"Khasiat Apotik Hidup"🌼🌰
Tempe: untuk kolesterol dan memperlambat menopause
Tomat: mentah (vit A+E) untuk rambut rontok;
Tomat: matang (zat lycopen) untuk kanker payudara dan kanker prostat
🍍 Nanas: untuk kanker paru- paru dan keputihan (tengahnya jangan dibuang)
πŸ‡ Anggur hitam, jeruk mandarin dan alpukat: untuk jantung yang tersumbat
πŸ‡ Kiwi (vit C-70x dari jeruk) dan anggur hijau: untuk melangsingkan tubuh
🚫 Penderita asam urat: jangan minum kaldu daging
🌿 Buah naga putih: untuk kolestrol dan diabetes
🌿 Buah naga merah: untuk ginjal
🌿 Buah naga kuning (luarnya): untuk pencernaan
🌿 Buah naga biru dari brazil: untuk paru -paru
πŸ‹ Lemon kuning (diminum pagi): untuk maag dan melangsingkan tubuh.
πŸ‹ Lemon kuning (diminum malam): untuk lutut dan migren.
πŸ‹ Lemon dan madu: untuk radang tenggorokan
🍐 Alpukat: untuk kolestrol
Bakteri dalam tubuhnya: mutual 20%, patogen 30%, netral 50%.
✅ Kalau pola makan benar, yang netral ikut ke yang mutual.
Kalau tidak benar, yang netral ikut ke patogen.
πŸ‚ Makanan dari hewan darat kaki 4: harus dimakan siang,
🐏 Jika dimakan malam LDL naik
Makanan dari ikan: bisa dimakan kapan saja.
Lebih baik yang ada sisiknya karena ada enzim akilgliserol sebagai penolak racun.
Salmon Atlantik dan Norwegia: untuk kesehatan mata
45 mg kopi: untuk obat sakit kepala
360 mg Kopi: mempercepat menopause dan merobek pembuluh darah.
Wortel: untuk kanker usus kecil, tapi bagi penderita diabetes pantang wortel matang.
Telor: tidak boleh dimakan mentah karena ginjal akan terbebani.
Semoga bermanfaat.

Rabu, 10 Desember 2014

Ditemukan Cara Mengatasi Kegelisahan

Penemuan Cara Mengatasi Kegelisahan

Para ilmuwan dari the Agency of Science, Technology and Research/Duke-NUS Neuroscience Research Partnership, A*STAR's Institute of Molecular and Cell Biology, dan the National University of Singapore membuat sebuah terobosan mengenai bagaimana kegelisahan diatur dalam otak vertebrata.

Cara Mengatasi Kegelisahan

Karya mereka memberikan pencerahan tentang bagaimana otak secara normal menghentikan kegelisahan dan juga memastikan relevansi ikan zebra sebagai model bagi gangguan psikiatris manusia.

Tim ilmuwan yang dipimpin oleh Dr. Suresh Jesuthasan menunjukkan bahwa mengganggu atau mengacaukan rangkaian neuron (sel saraf) tertentu dalam habenula, mencegah respon normal terhadap situasi stres. Dalam eksperimen-eksperimen mereka, tim ilmuwan tersebut melatih anakan ikan zebra untuk berenang menjauh dari sebuah cahaya untuk menghindar dari sengatan listrik ringan. Ikan-ikan normal dengan mudah mempelajari hal tersebut, akan tetapi ikan-ikan yang rangkaian tertentu di bagian habenulanya dirusak, menunjukkan tanda-tanda "ketidakberdayaan". Walaupun pada mulanya mereka mencoba menghindari sengatan tersebut, mereka cepat menyerah.

Lebih lagi, ikan-ikan ini menunjukkan indikasi bahwa mereka lebih gelisah daripada ikan-ikan normal, misalnya gampang ditakutkan dengan rangsangan yang tak berbahaya. Oleh karena kemiripan otak ikan zebra dengan otak mamalia, studi tersebut menunjukkan bahwa malfungsi habenula bisa merupakan penyebab gangguan kegelisahan tertentu pada manusia. Hal ini berarti bahwa stimulasi langsung habenula bisa saja digunakan sebagai cara untuk mengobati beberapa tipe gangguan kegelisahan pada manusia. Model ikan zebra yang dikembangkan oleh para ilmuwan tersebut dalam penelitian mereka bisa juga digunakan dalam usaha penemuan obat-obatan psikiatris di masa yang akan datang.

Seperti yang dikutip Eureka! Science News, Dr. Jesuthasan mengatakan, "Penelitian kami berhubungan dengan aspek-aspek dasar pengalaman manusia yaitu stres dan kegelisahan. Kami pikir bahwa habenula otak terasosiasi dengan penilaian apakah suatu stres telah diatasi. Studi kami menyediakan satu penjelasan mengenai mengapa kebutuhan untuk mengontrol lingkungan merupakan bagian yang sangat penting dalam tingkah laku manusia, karena perasaan kontrol memungkinkan organisme untuk mengatasi stres."

Dr. Jesuthasan dan timnya berencana untuk melanjutkan studi habenula pada manusia dan juga mengeksplor bagaimana mereka dapat menggunakan pengetahuan mereka tentang fungsi habenula untuk mengobati gangguan kegelisahan.

Penelitian ini dipublikasikan di jurnal Current Biology

Misteri Hibernasi

Jangan menilai seekor beruang dari suhu badannya, demikian seperti yang diindikasikan oleh data pertama mengenai fisiologi hibernasi.

Ada sesuatu yang terjadi pada hibernasi beruang hitam yang memperlambat rasio metabolisme lebih dari yang bisa dijelaskan oleh suhu tubuh yang rendah, menurut laporan ahli fisiologi ekologi Øivind Tøien dari Universitas Alaska Fairbanks.

Pada musim dingin Alaska, para beruang hitam yang secara dekat dipantau, menurunkan suhu tubuh mereka rata-rata hanya 5,5 derajat Celsius, seperti yang dilaporkan oleh TΓΈien dan rekan-rekannya dalam edisi 18 Februari jurnal Science. Kalkulasi standar fisiologi memprediksikan bahwa dingin yang seperti itu akan memperlambat metabolisme sekitar 65 persen rasio istirahat nonhibernasi. Akan tetapi metabolisme para beruang tersebut melambat bahkan ke zona penghematan energi yang rata-rata hanya 25 persen dari rasio dasar musim panas.

Hal seperti itu sejauh ini belum ditemukan dalam penelitian pada mamalia lainnya yang melakukan hibernasi, tutur rekan peneliti Brian M. Barnes yang juga dari Universitas Alaska Fairbanks.

Hibernasi mamalia penting bagi penelitian medis manusia, kata ahli fisiologi ekologi Hank Harlow dari Universitas Wyoming di Laramie. Dengan mendasarkan pada mekanisme yang ingin sekali dimengerti oleh para ilmuwan, beruang hitam meluangkan waktu lima hingga tujuh bulan tanpa makan, minum atau buang air kecil. Akan tetapi tak seperti orang-orang yang hanya meluangkan waktu di tempat tidur atau luar angkasa, mamalia-mamalia yang melakukan hibernasi tersebut tidak kehilangan kekuatan otot atau massa tulang mereka. "Beruang memang mengagumkan," kata Harlow.

Studi ini merupakan yang pertama secara terus-menerus memonitor rasio metabolisme dan suhu tubuh selama hibernasi beruang pada kondisi-kondisi rendah gangguan, tutur TΓΈien. Studi lainnya berdasarkan pengambilan sampel yang tidak terus menerus dengan peralatan yang lebih lama, bukti tak langsung, atau mempelajari para beruang dengan banyak sekali orang yang berada di dekat, menghasilkan "ketidakpastian," ungkapnya.

Dia dan para koleganya mendapatkan data yang sedemikian besarnya dengan cara menjadi sukarelawan untuk mempelajari beruang hitam yang mencari makanan dekat pemukiman warga dan akan segera dibunuh karena dianggap sebagai ancaman. "Kami membaca tentang mereka di Anchorage Daily News sebelum kami mendapatkan mereka," kata TΓΈien.

Untuk penelitian hibernasi mereka, para peneliti memonitor lima beruang, menempatkan mereka di kotak-kotak kayu jauh di dalam hutan. Kotak-kotak kayu tersebut sengaja dibuat tidak terlalu kuat agar supaya para beruang dapat menghancurkannya kapan pun mereka ingin keluar. Akan tetapi ketika para beruang berada di dalamnya, para peneliti memeriksa konsentrasi oksigen untuk melacak rasio metabolisme. Instrumen-instrumen juga mengukur pergerakan otot dan fungsi jantung.

Salah satu beruang tidak banyak menurunkan suhu tubuhnya selama awal hibernasi hingga dia melahirkan seekor anak beruang. Anak beruang tersebut tidak dapat bertahan hidup, dan setelah itu suhu tubuh beruang betina tersebut berperilaku lebih seperti tubuh beruang lainnya.

Laporan-laporan tentang penurunan rasio metabolisme yang cukup baik selama hibernasi menggembirakan Eric Hellgren dari Universitas Illinois Bagian Utara, yang mengakui "suatu sudut pandang berat sebelah sebagai seorang ahli biologi beruang." Dia mengatakan studi yang dilakukan di Alaska tersebut mungkin akan mengakhiri diskusi panjang para ahli fisiologi yang menganggap hibernasi beruang sebagai "suatu bentuk berbeda dan 'lebih kurang'" dibandingkan dengan perubahan metabolisme besar yang terlihat pada hewan-hewan kecil seperti tupai tanah.

Pemantauan lebih rinci juga mengungkap kebiasaan-kebiasaan khusus beruang lainnya, seperti siklus-siklus beberapa hari atau semingu selama pertengahan hibernasi ketika para beruang untuk sementara menaikkan suhu tubuh mereka. TΓΈien tidak menilai kenaikan kecil ini setara dengan penghangatan penuh secara berkala yang biasa dilakukan oleh hampir semua hewan lebih kecil yang melakukan hibernasi, yang menaikkan suhu tubuh mereka ke jarak normal selama beberapa minggu, buang air kecil dan kemudian menurunkan lagi suhu tubuh mereka. Para peneliti yang tidak hati-hati melakukan pengukuran metabolisme selama siklus beruang akan mendapatkan angka inflasi pada garis hibernasi, catatnya.

Pengukuran rasio jantung pada tiga beruang Alaska menunjukkan penurunan dari rata-rata 55 detak per menit sebelum hibernasi menjadi 14 detak tak menentu per menit pada musim dinin. Harlow mengatakan bahwa dia juga telah mendengar jantung beruang yang berhibernasi berdetak selama beberapa waktu dan kemudian berdetak secara tak menentu. Mungkin untuk menghemat energi, spekulasinya.

Tim Alaska juga menemukan bahwa ketika para beruang bergerak lagi di musim semi, metabolisme mereka memakan waktu beberapa minggu untuk merangkak kembali normal. Data pemantauan menunjukkan bahwa beruang dengan setengah kecepatan rasio metabolisme masih menunjukkan perilaku normal beruang.

Observasi tersebut cocok dengan studi yang dilakukan pada beruang grizzly yang meluangkan beberapa minggu pertama setelah hibernasi dengan rasio jantung setengah dari kecepatan pada waktu musim panas, kata Lynne Nelson dari Universitas Negara Bagian Washington di Pullman. "Kemampuan adaptasi sistem fisiologi beruang-beruang ini tak pernah berhenti mengejutkanku."

Pria Perokok Lebih Sering Kehilangan Kromosom Y

Hasil studi baru menunjukkan bahwa pria yang merokok lebih sering kehilangan kromosom Y dalam sel-sel darah dibandingkan dengan pria bukan perokok dan semakin berat rokok yang mereka gunakan makin sedikit kromosom Y yang mereka miliki.

Kehilangan kromosom Y ini menjelaskan kenapa perokok pria berisiko lebih tinggi terserang kanker dibandingkan perempuan perokok, kata para peneliti dalam hasil studi yang dipublikasikan dalam jurnal Science pada 4 Desember.

"Sel-sel yang kehilangan kromosom Y... Mereka tidak mati... Tapi kami pikir mereka akan menganggu fungsi biologis," kata salah satu penulis hasil studi Lars Forsberg dari Department of Immunology, Genetics and Pathology di Uppsala University, Swedia.

Lebih spesifiknya, kerja sel-sel di dalam darah yang bertugas melawan kanker bisa terhambat tanpa kromosom Y mereka, kata Forsberg kepada Live Science.


Hilangnya Y

Kromosom Y merupakan satu dari dua kromosom penentu seks pada pria, yang hanya punya satu kromosom X dan satu kromosom Y. Sementara perempuan punya dua kromosom X.

Normalnya, selama pembagian sel kopi semua kromosom dibuat dan disortir ke dalam dua anak sel. Tapi selama proses kompleks itu, kromosom kadang hilang, kata Forsberg.

Biasanya satu kromosom yang hilang akan menyebabkan kematian sel baru tapi sel-sel bisa bertahan tanpa satu kromosom Y.

Forsberg mengatakan para ilmuwan sudah tahu selama 50 tahun lebih bahwa kromosom Y bisa lenyap. Kehilangan kromosom Y lebih umum terjadi para pria yang lebih tua dibandingkan pada pria muda.

Pada April, Forsberg dan koleganya mempublikasikan temuan dalam jurnal Nature Genetics yang mengungkapkan bahwa hilangnya kromosom Y dalam sel-sel darah berkaitan dengan risiko kanker pada pria.

Tugas selanjutnya, kata Forsberg said, adalah mencari faktor apa yang membuat mereka kehilangan kromosom Y.

Forsberg dan koleganya kemudian mengumpulkan data kesehatan dari 6.000 pria yang mengikuti tiga studi epidemiologi berbeda di Swedia.

Para pria itu ditanyai tentang faktor-faktor seperti olahraga, tekanan darah, penggunaan alkohol, dan kebiasaan merokok, serta memberikan sampel darah yang memungkinkan para peneliti memeriksa banyaknya kromosom Y dalam darah. (Karena sel-sel darah merah tidak membawa DNA, pemeriksaan hanya dilakukan pada sel-sel darah putih atau sel-sel kekebalan yang bersirkulasi dalam darah).


Efek aneh merokok

Hasil penelitian Forsberg dan koleganya menunjukkan bahwa sangat umum pada pria-pria dalam studi itu kehilangan kromosom Y dari sel-sel darah mereka.

Pria dalam studi itu berusia antara 70 sampai 80 tahun. Dalam kelompok pertama, sebanyak 12,6 persen  pria kehilangan kromosom Y dari sel-sel darah mereka; dalam kelompok kedua sebanyak 15,6 persen kehilangan kromosom Y.

Kelompok ketiga meliputi pria-pria dengan kisaran usia 48 sampai 93 tahun, dan hanya 7,5 persen yang kehilangan kromosom Y. Hasil dari kelompok ini menyoroti efek usia, kata para peneliti.

Di antara pria berusia 70 tahun dan lebih tua, ada 15,4 persen yang kehilangan kromosom Y, lebih tinggi dibandingkan dengan 4,1 persen pada pria-pria yang kurang dari 70 tahun.

Dari seluruh angka tersebut, para peneliti membandingkan peserta berdasarkan gaya hidup dan faktor kesehatan dan menemukan bahwa selain usia, hanya merokok yang berhubungan dengan kromosom Y.

Pria perokok antara 2,4 dan 4,3 kali lebih berisiko kehilangan kromosom Y dibandingkan mereka yang tidak merokok.

Penelitian lebih lanjut perlu dilakukan untuk membuktikan bahwa merokok langsung menyebabkan kromosom Y lenyap, dan mencari tahu bagaimana pastinya rokok bisa menimbulkan efek samping ini.

Tapi beberapa petunjuk dalam hasil studi baru itu punya implikasi kuat bahwa rokok adalah penyebabnya. Dan di antara para pria yang berhenti merokok, tingkat kromosom Y dalam darahnya tidak dapat dibedakan dengan pria-pria yang tidak pernah merokok. Ia menyatakan bahwa lenyapnya kromosom Y bersifat reversibel.

Namun para peneliti belum tahu pasti bagaimana kebiasaan merokok yang meluas berhubungan dengan sel-sel lain dalam tubuh. Studi lain pada pria yang lebih tua menunjukkan bahwa kromosom Y bisa hilang dalam jaringan yang lain bersama pertambahan usia, kata Forsberg.

Kaitan dengan kanker


Hilangnya kromosom Y dalam darah hanya sedikit berhubungan dengan kejantanan, meski kromosom itu berhubungan dengan seks.

"Kromosom Y terlibat lebih banyak dari penentuan seks dan reproduksi," kata Forsberg.

Sebaliknya, ia menjelaskan, lenyapnya kromosom ini kemungkinan berkaitan dengan penjelasan mengapa pria punya risiko kanker lebih tinggi akibat merokok dan yang lainnya ketimbang perempuan.

Salah satu kemungkinannya adalah bahwa hilangnya kromosom Y sebenarnya tidak berbahaya tapi lebih seperti burung kenari di tambang batu bara, memberi sinyal bahwa sel-sel sudah rusak akibat merokok dan menimbulkan mutasi yang bisa menyebabkan kanker.

Tapi Forsberg dan timnya yakin ceritanya lebih kompleks lagi.

"Karena kami mempelajari sel-sel dari seluruh darah, pada dasarnya sistem kekebalan yang kita pelajari. Salah satu fungsi sistem kekebalan adalah untuk melawan kanker sepanjang hidup," katanya.

Jika sejumlah kode genetik yang dibawa oleh kromosom Y membantu fungsi melawan kanker, ia melanjutkan, maka hilangnya kromosom Y dalam darah bisa membuat tubuh lebih rentan terhadap tumor.

Selanjutnya para peneliti berencana mencari tipe-tipe sel kekebalan satu per satu untuk menemukan mana yang paling terpengaruh oleh hilangnya kromosom Y.

Penyakit Mata HORDEOLUM

Pernah dengar Hordeolum ?

Hordeolum kalau istilah umumnya adalah bintitan. Bintitan terjadi biasanya antara bulu mata dan kelopak mata yaitu jaringan mukosa yang sangat sensitif. Apabila kelenjar ini terinfeksi oleh bakteri atau distimulasi oleh beberapa zat seperti memakai maskara, soft lens, atau berkaitan yang bersentuhan langsung dengan daerah-daerah tersebut tentunya bisa menimbulkan infeksi, akhirnya menginfeksi pada kelenjar maka muncullah mirip gumpalan yakni seperti bintitan yang isinya bisa nanah atau cairan.
Bintitan atau timbilen atau dalam istilah kedokterannya disebut hordeolum bukanlah disebabkan karena kebiasaan mengintip seperti yang sering disebut-sebut dalam mitos.  Hordeolum adalah infeksi atau peradangan pada kelenjar di tepi kelopak mata bagian atas maupun bagian bawah yang disebabkan oleh bakteri, biasanya oleh kuman Stafilokokus (Staphylococcus aureus). Hordeolum dapat timbul pada 1 kelenjar kelopak mata atau lebih. Kelenjar kelopak mata tersebut meliputi kelenjar Meibom, kelenjar Zeis dan Moll.
Bintitan ini dalam Bahasa Sunda dikenal sebagai Turuwisen, yaitu berupa benjolan kecil pada pinggir kelopak mata ini kerap disertai rasa gatal dan nyeri, yang kemudian dapat bertambah besar layaknya bisul. Penyebabnya adalah peradangan muara kelenjar pada lapisan kelopak mata atas maupun bawah dimana terdapat produksi cairan yang berguna untuk fungsi air mata dan keringat. Apabila muara kelenjar itu tersumbat oleh kotoran seperti debu, make-up, dan lainnya; maka timbulah bintitan. Peradangan ini bisa terjadi tanpa atau dengan adanya infeksi bakteri.
Penyakit ini dapat menyerang siapa saja, mulai anak-anak hingga orang tua. Disebutkan bahwa angka kejadian pada usia dewasa lebih banyak dibanding anak-anak.
Tidak ada perbedaan angka kejadian (insidens rate) antara wanita dengan pria. Adakalanya seseorang mudah banget mengalami timbilen (berulang). Ibaratnya, baru sembuh yang satu, kemudian muncul lagi timbil di tempat yang lain.
Jenis Bintitan
Sesuai dengan kondisinya, hordeolum dibedakan menjadi dua; hordeolum eksternum (ada di luar) dan hordeolum internum, (terjadi di dalam kelopak mata). Pada hordeolum eksternum, kuman menempel di bulu mata, masuk melalui pori-pori dan bagian yang terkena adalah kelenjar zeiss dan kelenjar moll yang letaknya memang berdekatan dengan pangkal bulu mata. Sedangkan pada hordeolum internum terjadi pada kelenjar lemak sehingga bagian dalam kelopak mata akan membengkak dan terinfeksi.
Biasanya hordeolum eksternum agak lebih kecil dan letaknya di sebelah luar, tepatnya di sekitar bulu mata. Sedangkan hordeolum internum agak ke dalam dan lebih tebal serta besar sehingga terasa mengganjal pada mata.
Selain dua jenis tersebut, ada juga bintitan kalazion; yang mengeras dan sudah tak aktif lagi. Penyebabnya belum diketahui secara persis, tapi diduga karena gangguan sekresi kelenjar meibom. Hal ini menyebabkan penyumbatan dan menimbulkan reaksi jaringan sekitarnya terhadap bahan-bahan yang tertahan sehingga akan menimbulkan benjolan yang mengeras.
Ketiga jenis tersebut bisa dibedakan dari gejala yang muncul. Biasanya anak terkena hordeolum, awalnya akan tampak suatu benjolan berwarna merah dan terasa sakit bila ditekan di dekat pangkal bulu matanya. Sedangkan pada kalazion, muncul peradangan sangat ringan. “Apabila kista atau kantong ini cukup besar dapat menyebabkan kelopak mata menebal dan teraba suatu benjolan keras di dalamnya sehingga akan menekan bola mata dan dapat menimbulkan gangguan atau penurunan penglihatan.”
Gejala Bintitan
Tanda-tanda hordeolum sangat mudah dikenali, yakni nampak adanya benjolan pada kelopak mata bagian atas atau bawah, berwarna kemerahan. Adakalanya nampak bintik berwarna keputihan atau kekuningan disertai dengan pembengkakan kelopak mata. Pada hordeolum interna, benjolan akan nampak lebih jelas dengan membuka kelopak mata. Keluhan yang kerap dirasakan oleh penderita hordeolum diantaranya rasa mengganjal pada kelopak mata, nyeri takan dan makin nyeri saat menunduk. Kadang mata berair dan peka terhadap sinar. Hordeolum dapat membentuk abses di kelopak mata dan pecah dengan mengeluarkan nanah.
Pengobatan Bintitan
Pada umumnya hordeolum dapat sembuh sendiri (self-limited) dalam 1-2 minggu. Namun tak jarang memerlukan pengobatan secara khusus, obat topikal (salep atau tetes mata antibiotik) maupun kombinasi dengan obat antibiotika oral (diminum).
Urutan penatalaksanaan hordeolum adalah sebagai berikut:
  1. Kompres hangat selama sekitar 10-15 menit, 4 kali sehari.
  2. Antibiotik topikal (salep, tetes mata), misalnya: Gentamycin, Neomycin, Polimyxin B, Chloramphenicol, Dibekacin, Fucidic acid, dan lain-lain.
  3. Obat topikal digunakan selama 7-10 hari, sesuai anjuran dokter, terutama pada fase peradangan. Antibiotika oral (diminum), misalnya: Ampisilin, Amoksisilin, Eritromisin, Doxycyclin.
  4. Antibiotik oral digunakan jika hordeolum tidak menunjukkan perbaikan dengan antibiotika topikal. Obat ini diberikan selama 7-10 hari.
Penggunaan dan pemilihan jenis antibiotika oral hanya atas rekomendasi dokter berdasarkan hasil pemeriksaan. Adapun dosis antibiotika pada anak ditentukan berdasarkan berat badan sesuai dengan masing-masing jenis antibiotika dan berat ringannya hordeolum. Obat-obat simptomatis (mengurangi keluhan) dapat diberikan untuk meredakan keluhan nyeri, misalnya: asetaminofen, asam mefenamat, ibuprofen, dan sejenisnya.
Anjuran Untuk Penderita Bintitan
Hindari mengucek-ucek atau menekan hordeolum. Jangan memencet hordeolum. Biarkan hordeolum pecah dengan sendirinya, kemudian bersihkan dengan kasa steril ketika keluar nanah atau cairan dari hordeolum. Tutup mata pada saat membersihkan hordeolum. Untuk sementara hentikan pemakaian make-up pada mata. Lepaskan lensa kontak (contact lenses) selama masa pengobatan.
Memang pada awalnya infeksi hanya memerah. Saat itulah sel-sel darah putih yang berfungsi menghancurkan kuman sedang aktif bekerja. Kalau kondisi tubuh kita sedang dalam keadaan bagus, sel-sel darah akan dapat bekerja dengan baik sehingga kuman akan kalah dan dengan sendirinya bintitan akan hilang. Tapi jika sel darah yang kalah, lama kelamaan akan melembek dan menimbulkan nanah.
Kapan dilakukan insisi ? 
Dianjurkan insisi (penyayatan) dan drainase pada hordeolum, apabila: Hordeolum tidak menunjukkan perbaikan dengan obat-obat antibiotika topikal dan antibiotika oral dalam 2-4 minggu. Hordeolum yang sudah besar atau sudah menunjukkan fase abses. Setelah insisi dianjurkan kontrol dalam seminggu atau lebih untuk penyembuhan luka insisi agar benar-benar sembuh sempurna.
Memang jika didiamkan saja pun lama kelamaan bintitan akan membesar dan pecah sendiri.
“Tapi, pecahnya bukan berarti telah sembuh, melainkan hanya bagian luarnya saja yang pecah, isinya tidak ikut keluar sehingga akan meninggalkan bekas yang menonjol pada bagian yang pecah tersebut.”
Berbeda jika dilakukan insisi, karena prosesnya dilakukan melalui bagian dalam kelopak mata yang panjangnya hanya berkisar 1 hingga 2 mm, kemudian baru dilakukan kuretase; pengeluaran isinya. Tindakan ini tak akan menimbulkan bekas
Pencegahan Agar Tidak Bintitan
Jaga kebersihan wajah dan membiasakan mencuci tangan sebelum menyentuh wajah agar hordeolum tidak mudah berulang. Usap kelopak mata dengan lembut menggunakan washlap hangat untuk membersihkan ekskresi kelenjar lemak. Jaga kebersihan peralatan make-up mata agar tidak terkontaminasi oleh kuman. Gunakan kacamata pelindung jika bepergian di daerah berdebu.
Bintitan Bisa Menyebabkan Kematian !
Bukan hanya orang dewasa yang mengalaminya, bayi pun ternyata juga bisa mengalaminya. Gejalanya hampir sama dengan orang dewasa, bahkan bila tak segera ditangani, itu bisa menyebabkan kematian.
Gejalanya, kadang-kadang anak merasa terganggu, kemudian rewel dan demam. Keduanya berbahaya, harus mendapat penanganan sedini mungkin agar sembuh total. Kuman yang mengiritasi adalah penyebabnya. Yang terbanyak adalah kuman streptococcus dan staphylococcus.
Penyebaran kuman tersebut antara lain melalui udara. Dikatakan Spesialis penyakit mata RSU dr Soetomo Surabaya, Dokter Hendrian D. Soebagjo SpMK,
“Disarangkan tak sering mengucek-ngucek mata. Terlalu sering dan keras mengucek mata bisa memunculkan luka berukuran sangat kecil (micro lesion). Nah melalui luka itulah bakteri bisa masuk ke dalam tubuh”.
Jika timbilen tak segera diobati, kuman berisiko masuk ke rongga mata. Selanjutnya, menuju ke selaput otak.
“Dalam kondisi begitu, pasien akan mengalami meningitis. Namun bisa juga terjadi abses otak. Kalau sudah begitu, pasien bisa meninggal dunia”.
Pencegahan tentu lebih baik daripada pengobatan. Agar tak timbilen sebaiknya kesehatan dijaga sebisa mungkin. Terutama bayi atau balita dengan alergi. Namun meski ada alergi, kalau tak terkontaminasi bakteri, bayi dan balita tak akan timbilen.
Cara Alami Mengatasi Bintitan

 1.      Bawang Putih
Bawang putih dapat menjadi solusi tepat untuk mengatasinya. Umbi lapis ini mengandung beberapa kandungan alami yang terkandung dalam tiap-tiap getahnya. Kandungan tersebut berupa minyak atsiri, alildisulfida, dialildisulfida, alisin, aliin, enzim alinasa, triglikosida, vitamin A, vitamin B, dan hormon kelamin. Perlu diketahui, bawang putih memiliki sifat khas yang menghangatkan, tajam tetapi halus. Bagian yang digunakan untuk mengobati mata timbilan adalah umbi lapisnya. Bahan yang digunakan sangat simple, yaitu cukup menyediakan sebutir bawang putih yang sudah dicuci bersih dan dikupas. Kemudian, potong bagian ujungnya agar dapat memoles bagian mata yang timbilan dengan mudah. Poles timbil dengan irisan bawang secara perlahan-lahan dan searah. Pada bagian ini perlu kehati-hatian, karena salah-salah bisa mengenai mata. Lakukan berulang-ulang pada pagi dan sore hari, sampai timbil mengempis. Mulailah menjaga kesehatan, karena sehat mahal harganya.
 2.      Air Hangat
Basuhlah kelopak mata dengan air hangat (jangan terlalu panas), kompres basah pada daerah yang terinfeksi tiga sampai empat kali setiap hari setidak-tidaknya 5 sampai 10 menit setiap kali. Hindari situasi-situasi yang memungkinkan mata Anda terkena debu atau kotoran secara berlebihan. Jangan mempermainkan atau menggosok-gosok daerah yang terinfeksi, tak peduli betapa besar keinginan Anda untuk memijat timbil itu.
[Dari berbagai sumber]

Hordeolum ini bisa eksternal dan internal. Kalau yang diluar biasanya kita tidak perlu tidak takut, solusinya cukup dikompres dengan air hangat memakai handuk. Biasanya hordeolum akan hilang dalam 3 sampai 7 hari. Untuk hordeolum yang internal ini jangan diapa-apain, karena khawatir jika dia pecah akan mengiritasi langsung kedalam mata. Jadi perlakuan dari hordeolum internal tetap sama dikompres tapi segera dibawa kedokter  maka dokter akan membuka ciran dan itu akan dikerjakan secara steril.

Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan Tubuh Manusia

Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan Tubuh Manusia
 Siapa sih yang tidak mengenal sama buah naga? Buah Naga tersebut adalah buah yang ukurannya lumayan besar serta memiliki bentuk yang menjadi ciri khasnya, dan rasa dari buah tersebut pun dijamin bisa membuat para pencicip-nya merasa ketagihan. Nah, disitulah anda akan bisa mengenal lebih dekat lagi mengenai buah naga tersebut.

Apakah kalian tahu buah naga berasal dari mana? Buah Naga tersebut sebenarnya asalnya dari sebuah tanaman seperti kaktus Hylocereus serta Selenicereus yang asalnya dari negara Meksiko dan juga daerah Amerika Tengah. Kenapa sejarah menamai buah tersebut adalah buah naga? Asal muasalnya karena sebagian dipengaruhi oleh mitologi dari China yang mana disebut juga Thang Loy artinya adalah buah naga.

Bagi anda-anda yang belum mencicipi Buah Naga tersebut, anda bisa memesannya lewat para petani-petani didaerah tersebut, harga dari buah tersebut pun sangat murah banget kok, cukup dengan mengeluarkan uang sebesar Rp.30.000 anda akan mendapatkan buah naga tersebut sebanyak 1 kg. Kami jamin rasa dari buah tersebut tak akan mengecewakan anda.

Banyak orang yang belum tahu manfaat dari memakan buah-buahan yang baik untuk kesehatan tubuh kita, apa lagi jika memakan Buah Naga banyak sekali manfaatnya yakni dapat mencegah penyakit radikal bebas dengan adanya anti oksidan yang terkandung didalamnya baik untuk kesehatan tubuh kita atau anda. Tidak hany itu saja, buah naga bisa juga dikonsumsi bagi para penderita seperti batuk, hipertensi dan juga kolesterol yang dapat membantu penyembuhkan penyakit-penyakit tersebut. Demikian informasinya. Sekian.

Tips Bila Terjadi Keracunan Makanan

Tips Bila Terjadi Keracunan makanan
Keracunan makanan merupakan kondisi di mana Anda memakan makanan yang tidak higienis atau mengandung banyak bakteri. Saat terkena gejala ini Anda akan merasakan beberapa gejala seperti pusing, diare, kram perut, muntah-muntah dan lain sebagainya. Gejala ini akan membuat Anda kekurangan banyak air, dan Anda harus banyak minum air agar tidak sampai dehidrasi. Selain itu Anda juga bisa mencoba beberapa pertolongan pertama yang alami seperti yang dilansir oleh healthmeup.com berikut ini.

1. Jahe

Jahe merupakan obat yang sangat ampuh dan mujarab untuk mengobati berbagai masalah pencernaan termasuk keracunan makanan. Minumlah teh jahe untuk menghilangkan gejala keracunan makanan ini. Anda juga bisa mencoba meminum jahe dan madu seharian untuk cepat sembuh.

2. Lemon

Asam alami yang dikandung oleh lemon ini akan membunuh bakteri penyebab keracunan makanan. Minumlah satu sendok jus lemon yang dicampur dengan sedikit gula beberapa kali dalam sehari. Anda juga bisa mencoba air lemon untuk membersihkan racun dalam tubuh Anda.

3. Cuka Apel

Cuka apel ini bisa menghilangkan gejala keracunan. Ini juga membantu membersihkan jalur pencernaan dan juga membunuh bakteri yang menyebabkan keracunan makanan ini. Campur cuka apel dengan air hangat dan minum sebelum Anda makan. Ini akan mencegah asam lambung Anda naik.

4. Jus Basil

Daun basil merupakan dedaunan yang sangat efektif untuk membantu mengobati infeksi atau keracunan. Minum jus basil dan campur dengan madu beberapa kali dalam sehari. Anda juga bisa menambahkan minyak basil dalam air minum Anda agar Anda bisa selalu mengonsumsinya sepanjang hari. Ini akan menghilangkan berbagai gejala keracunan makanan dan juga membunuh bakteri penyebab penyakit.

Gatal Bisa Jadi Pertanda Penyakit Serius

Ketika rasa gatal muncul di satu bagian tubuh, secara naluri baik hewan maupun manusia akan langsung bereaksi dengan menggaruk bagian yang gatal. Sensasi gatal biasanya akan mereda meskipun dalam banyak kasus hanya bersifat sementara. Ketika kita menggaruk daerah yang gatal beberapa syaraf yang halus di kulit mengirim sinyal rasa gatal ke otak berhenti sesaat. Namun setelah itu kondisinya akan lebih buruk, karena lebih banyak lagi sinyal gatal yang dikirim ke otak. Disaat kita menggaruk maka kuman yang masuk kedalam lapisan kulit bisa menimbulkan nanah. 

Gatal juga bisa menjadi indikator adanya penyakit yang lebih serius dan berbahaya. Seperti pada kehamilan, karena adanya perubahan hormon bisa terjadi gatal-gatal. Alergi obat, biang keringat, infeksi jamur dan bakteri. Jika kita mengalami gatal tentu ada faktor pencetusnya, jadi kita harus mengidentifikasi ada faktor pencetus atau tidak. Nah kalau tidak ada sebaiknya kita harus waspada jangan-jangan ada penyakit serius yang berada pada tubuh.

Gatal Gatal Pada Diabetes

Kalau pada penyakit diabetes itu kemungkinannya bisa dua yaitu gatal karena faktor gula darah tinggi dan juga adanya gangguan pada syaraf penderita kencing manis. Gara-gara diabetes melitus itu akhirnya timbul gatal dan kita kadang-kadang susah untuk mengidentifikasi dimana nih timbul gatalnya. Gatal sendiri sebetulnya bukan di bagian kulitnya tapi pada bagian syaraf yang menghantarkan sinyal rasa gatal.

Gangguan Pada Liver

Ketika terjadi gangguan pada liver , kondisi misalnya terjadi gangguan penyakit pada liver juga bisa menyebabkan gatal. Ini bisa macam-macam seperti hepatitis. Penumpukan hormon pada kulit dapat menyebabkan gatal. Pada hepatitis akut maka timbul kuningnya itu akan terlalu tinggi kuningya.

Pada pasien dengan peningkatan dengan hormon tiroid maka akan terjadi jantung berdebar, tangan gemetaran, bisa timbul seperti itu . Jadi faktor hormonal kalau dia menumpuk keseluruh badan dan menuju ke kulit bisa menimbulkan rasa gatal.

Ginjal
Kalau bicara sakit ginjal kita kadang-kadang ada pasien-pasien yang terkena gagal ginjal. Penyakit ginjal bisa akibat dari komplikasi penyakit diabetes, ketika penderita kencing manis berobatnya tidak teratur maka menimbulkan gula darah tinggi dan akan berakibat pada ginjal rusak. Jika terjadi kerusakan pada ginjal yang menimbulkan tingginya kadar racun bisa menyebabkan gatal-gatal.

Pada gatal-gatal yang biasa dan umum, mungkin kita tidak usah takut. Namun pada kondisi gatal yang luar biasa ini merupakan pertandan adanya penurunan fungsi organ tubuh kita. Nah solusi untuk mengatasi gatal-gatal sebelum anda ke dokter kita bisa menggunakan beberapa pilihan sebagai berikut :

Solusi Mengatasi Gatal :

  1. Tepuk dibagian yang gatal untuk mengurangi reseptor menuju ke otak untuk menstimulasi gatal. Atau anda juga bisa mengusap-usap pada bagian anggota tubuh yang gatal.
  2. Bedak khusus anti gatal atau tepung maizena. Pada dasarnya tepung maizena ini sama dengan bedak khusus anti gatal karena fungsinya adalah untk mendinginkan, mengurangi sesaat rangsangan untuk menggaruk lagi.
  3. Balsem, penggunaan balsem sebenarnya malah akan mengakibatkan kulit menjadi merah.

Jadi pada dasarnya disaat terjadinya gatal, disaat anda ingin menggaruk perhatikan sebisa mungkin jangan pernah terjadi trauma baru alias luka. Setelah itu anda bisa ke dokter untuk memastikan penyebabnya apa jika hal yang masih bisa ditoleransi atau penyakit serius tadi. Terimakasih sudah membaca artikel tentang gatal gatal dengan judul Dr OZ Indonesia Gatal Bisa Jadi Pertanda Penyakit Serius ini semoga bermanfaat bagi kita semua

Sumber Lain Vitamin D

Sumber lain vitamin D
Anda yang hidup di Indonesia mungkin tidak perlu khawatir tentang asupan vitamin D yang cukup, karena sumber utama vitamin D adalah dari matahari. Indonesia yang kaya sinar matahari setiap hari merupakan sesuatu yang patut disyukuri. Namun bagaimana jika Anda sedang menjalani program studi di luar negeri dan hidup di negara yang tidak banyak menerima sinar matahari?

Padahal manfaat vitamin D cukup krusial untuk tubuh, seperti meningkatkan kekuatan tulang dan meningkatkan kebahagiaan secara keseluruhan serta membantu mengatur pola tidur yang normal. Tentu saja Anda membutuhkan sumber lain untuk bisa mencukupi vitamin D harian Anda. Selain matahari, beberapa sumber vitamin D lain adalah

Makanan
Ini adalah pilihan yang pasti dan Anda bisa mendapatkan vitamin D paling banyak dalam ikan, terutama ikan laut, salah satunya ikan salmon yang memiliki vitamin D yang sangat banyak. Selain itu, Anda juga bisa makan jamur karena merupakan salah satu sumber vitamin D yang paling baik. Beberapa makanan laut lain yang juga memiliki vitamin D yang banyak adalah tiram, udang, ikan halibut, ikan cod, dan telur.

Suplemen
Jika pun Anda alergi seafood atau alergi makan jamur, maka ada jalan lain untuk mendapatkan asupan vitamin D setiap hari, yaitu dengan minum suplemen vitamin D per hari. Pastikan bahwa suplemen yang Anda pakai adalah vitamin D3, yang biasa diambil oleh tubuh Anda dari sinar matahari. Jika ragu, maka tanyakan dahulu pada dokter ya Ladies.

Jika pun Anda suka dengan teknologi yang canggih, maka ada lampu matahari yang ternyata juga baik dalam menyuplai vitamin D atau menggunakan tanning bed. Namun tentu saja Anda perlu memerhatikan cara penggunaannya ya. Itu dia beberapa alternatif untuk mencukupi asupan vitamin D jika Anda kemungkinan kekurangan vitamin D

Manfaat Rumput Laut

Salah satu tanaman yang bisa diambil manfaatnya untuk kesehatan adalah rumput laut. Sesuai namanya, rumput ini memang tumbuh di air laut dan dipanen untuk kemudian dijual di pasar. Kebanyakan, rumput laut diolah untuk dijadikan agar-agar atau dicampur dengan es buah yang disebut dengan es rumput laut.

Bukan hanya teksturnya saja yang kenyal dan lezat, rumput laut dikenal sebagai bahan makanan kaya nutrisi. Rumput laut juga memiliki manfaat kesehatan berikut,

1. Kesehatan pencernaan dan jantung
Karena kandungan yang paling besar pada rumput laut adalah serat, hal ini sangat bagus melancarkan pencernaan, detoks tubuh dari berbagai sampah yang mengendap di dalam usus dan menurunkan kolesterol. Hal inilah yang kemudian bisa menjaga kesehatan jantung dan menghindarkan tubuh dari penyakit kardiovaskuler.

Folat dalam rumput laut juga dapat mencegah penumpukan homosistein untuk menghindari penyakit jantung. Rumput laut juga mengandung banyak protein yang akan membuat perut kenyang lebih lama, sehingga sangat baik pula untuk dikonsumsi saat sedang diet.

2. Membantu mengatur hormon
Vitamin K yang tinggi dalam rumput laut membantu kelenjar adrenal berfungsi dengan baik sehingga bisa menyeimbangkan hormon. Beberapa jenis rumput laut wakame, nori, kombu dan bladderwrack lebih banyak mengandung vitamin K yang sangat baik dikonsumsi.

3. Meningkatkan kesuburan
Karena rumput laut mengandung banyak nutrisi penting, tanaman ini juga sangat baik mendukung kesuburan wanita dan pria. Unsur penting seperti yodium, seng, selenium dan magnesium yang tinggi dalam rumput laut dapat meningkatkan tingkat kesuburan.

4. Meningkatkan fungsi tyroid
Jika Anda mengalami masalah tyroid seperti hipotiroidisme, sulit menurunkan berat badan dan lain sebagainya, maka rumput laut bisa membantu masalah Anda. Ini karena rumput laut mengandung tinggi selenium dan yodium yang dapat membantu untuk menyeimbangkan dan mengatur fungsi tiroid.

5. Mengatasi penyakit kulit
Rumput laut juga merupakan sumber yang kaya vitamin B1, B2, B3, B6 dan B12, yang membantu dalam mengurangi peradangan dan melindungi permukaan kulit. Tidak heran bila banyak produk perawatan tubuh dan kulit yang menjadikan rumput laut sebagai bahan utama. Bahkan rumput laut bisa mengobati meringankan alergi kulit sensitif, eksim dan berbagai penyakit kulit seperti rocasea.

6. Membantu Menyembuhkan kanker
Tanaman laut ini juga mengandung senyawa bernama fucoidans, yang telah secara klinis terbukti sebagai pembunuh sel kanker tanpa membunuh sel tubuh yang normal dan sehat. Selain itu, polisakarida dan fucoidans dapat membantu menguatkan sistem kekebalan tubuh.

Hal ini pada akhirnya mencegah pertumbuhan sel kanker. Selain itu, phytoesterogen dalam rumput laut juga membantu meminimalkan kemungkinan kanker payudara dengan menghalangi pembentukan estrogen berlebihan

Makanan Penyebab Kanker yang Perlu diHindari

Makanan penyebab kanker yang perlu dihindari
Anda mungkin hidup di daerah perkotaan, di mana banyak sekali rumah makan atau restoran cepat saji yang menjual makanan yang dapat memenuhi permintaan Anda tanpa membuang waktu. Namun kenyataannya, makanan cepat saji bukanlah solusi untuk bisa mendapatkan makanan yang sehat.

Ada beberapa makanan tidak sehat, yang justru malah memicu kanker yang sebaiknya Anda hindari untuk dimakan, antara lain adalah

Daging olahan

Saat ini banyak sekali produk daging yang tidak segar atau sudah melalui proses pengolahan dan penambahan banyak bahan kimia seperti pengawet makanan. Hal ini sangat tidak sehat karena selain nutrisinya hampir tidak ada, daging olahan juga sudah melalui penambahan sodium, dan berbagai bahan kimia yang diketahui bersifat karsinogenik untuk tubuh.

Makanan yang dibakar atau diasap

Banyak orang menyukai makanan yang dibakar dengan arang seperti sate atau barbeque, namun kenyataannya, proses memasak dengan cara seperti ini tidak lah sehat. Membakar makanan dia tas bara api akan terkena hitam arang yang bersifat karsinogenik. Bahan yang berupa hidrokarbon inilah yang kemudian dapat meningkatkan risiko kanker.

Minuman mengandung pemanis buatan

Sebuah penelitian membuktikan bahwa orang yang minum minuman bersoda paling tidak dua porsi per hari ternyata memiliki potensi sebesar 87% mengembangkan potensi kanker pencernaan. Pewarna makanan dan pemanis buatan pada minuman bersoda telah diketahui dapat menyebabkan kanker atau mengembangkan sel tumor.

Makanan yang digoreng

Jelas makanan yang digoreng bukanlah makanan yang bisa dimakan dengan aman, karena bukan hanya menambah kalori dalam makanan, juga mengandung kolesterol dan lemak trans yang bisa memicu munculnya kanker. Apalagi makanan yang digoreng di rumah makan cepat saji atau lainnya, biasanya menggunakan minyak yang sudah dipakai berulang kali.

Ada beberapa lagi yang harus Anda hindari untuk dimakan, yaitu makanan kaleng dan sayur atau buah yang telah disuntik bahan kimia saat dalam penanaman. Makanan tersebut memang enak di lidah, dan mungkin sebagian dari Anda sangat menyukainya, namun jika memiliki efek buruk untuk kesehatan, sebaiknya jangan makan banyak-banyak ya, atau lebih baik tidak usah makan sama sekali

Efek Samping Vitamin C

Efek samping vitamin C
Sebagian besar dokter dan spesialis perawatan kesehatan menyarankan bahwa sebaiknya memang setiap orang mengonsumsi makanan kaya vitamin C. Menurut mereka, vitamin C akan membuat tubuh jadi lebih sehat dan bugar.

Vitamin C sendiri punya 8 reaksi enzimatik, berguna sebagai zat adiktif makanan dan mencegah oksidasi. Mampu memelihara kesehatan rongga gigi, kulit dan meningkatkan metabolisme tubuh. Sementara banyak alasan vitamin C yang baik, ternyata ada juga lho efek samping yang bisa berbahaya. Inilah efek samping vitamin C yang perlu diperhatikan:

Sakit pinggang

Salah satu efek samping mendasar terlalu banyak mengonsumsi vitamin C adalah sakit pinggang dan punggung. Rasa nyerinya bisa berawal dari ringan hingga berat.

Pendarahan pada urine

Efek samping terberat saat overdosis vitamin C adalah pendarahan yang tercampur pada urine. Diawali dengan sakit perut yang berlarut-larut, dan warna kemerahan pada urine. Selain itu, akan terasa pedih dan sakit saat buang air kecil. Rasa sakit ini bisa berlarut-larut.

Diare

Dalam banyak kasus, terlalu banyak mengonsumsi vitamin C bisa menyebabkan diare. Buang air besar berlebihan diiringi dengan air.

Pusing dan sakit kepala

Rasa pusing yang muncul tiba-tiba bisa disebabkan karena overdosis vitamin C, dan dalam kondisi terparah juga dapat menyebabkan pingsan. Bila setiap hari pusing tidak mereda, ia juga bisa berkembang menjadi sakit kepala.

Mual

Biasanya, mengonsumsi vitamin C membuat mual mereda. Namun bila terlalu banyak, vitamin C ini justru memicu mual berlebih hingga muntah.

Oleh karena itu, tetap konsumsi vitamin C sesuai porsinya ya ladies. Jaga agar tubuh dan kulitmu tetap sehat berkilau

Cara mencerahkan kulit siku dan lutut

Cara mencerahkan kulit siku dan lutut
Lutut dan siku hitam memang agak sedikit mengganggu penampilan kita. Bagi anda memiliki masalah warna yang berbeda pada siku dan lutut kami akan berbagi tips cara mencerahkan lutut dan siku hitamuntuk mengatasinya dengan bahan-bahan herbal alami. Bicara menggenai masalah siku dan lutut, memang keluhan warna yang cukup dikatakan berbeda atau gelap dikarenakan area tersebut kulitnya lebih tebal dan mengandung banyak zat melamin. Pigmen melamin ini mebuat warna tubuh kita kelihatan lebih gelap.

Tips Cerahkan Kulit Siku dan Lutut

Bahan yang digunakan untuk mencerahkan dan memutihkan siku dan lutut bisa kita peroleh didapur sekitar anda. Berikut ini beberapa bahan alami yang harus anda siapkan untuk mencerahkan kulit siku dan lutut.

Bahan Untuk Mencerahkan Kulit Siku dan Lutut :

  • Kunyit yang diparut
  • Air perasan jeruk lemon
  • Timun yang sudah diparut
"Timun mempunyai kandungan air yang tinggi dan berguna sebagai anti oksidan"

Cara Membuat Herbal Mencerahkan Kulit Siku dan Lutut

Parutan Timun dicampurkan dengan air perasan jeruk lemon sebanyak satu sendok makan saja.
Kemudian tambahkan kunyit bubuk atau yang sudah diparut sebanyak satu sendok makan.
Aduk secara merata sampai bahan-bahan tadi tercampur dengan sempurna.
Setelah jadi, langsung aplikasikan ramuan tadi dengan mengolesi atau menempelkannya pada bagian siku atu lutut yang berwarna hitam.
Diamkan selama 20 menit dan lakukan cara ini secara rutin hingga diperoleh hasil yang memuaskan

Cara Yang Benar Membasuh Daerah Kewanitaan

Cara Yang Benar Membasuh Daerah Kewanitaan
Biasanya pada saat haid atau menstruasi, umumnya para wanita malas untuk beraktivitas. Apalagi jika menstruasinya lagi banyak-banyaknya. Ada salah satu yang biasanya wanita malas untuk melakukannya yaitu membersihkan daerah kewanitaan. Nah pada segmen dr. Oz Indonesia kali ini akan dikupas bagaimana cara merawat daerah kewanitaan yang baik dan benar.

Cara Yang Benar Membasuh Daerah Kewanitaan

Cara mencuci daerah kewanitaan yang benar pada saat haid merupakan salah satu hal penting untuk menjaga kebersihan area kewanitaan anda. Haid adalah cara alami tubuh untuk membersihkan dgn cara membuang lapisan pada bagian rahim yang sekiranya tubuh tidak memerlukannya. Miss V mempunyai lendir yang mempunyai sifat asam.
Cara merawat daerah kewanitaan dengan produk pembersih yang beredar di pasaran sebenarnya sudah cukup untuk kita gunakan. Tapi tahukah anda jika kita tidak tahu bagaimana "cara membersihkan organ kewanitaan" dengan produk tersebut malah akan berakibat matinya bakteri baik yang menjaga daerah kewanitaan anda.

Tips Membersihkan Daerah Kewanitaan
  1. Ketika mandi, sebaiknya rambut pada miss v ikut dibersihkan juga dengan sabun tapi dengan air yang mengalir.
  2. Cara menggosok area miss v juga harus diperhatikan yaitu dengan menggosok miss v dari luar miss v dari depan ke belakang.
  3. Beri jarak antara kedua kaki anda pada saat membasuh area kewanitaan ini. Bilas sampai bersih.

Bahaya Makan Mie Dengan Nasi

Bahaya Makan Mie dengan Nasi
Tahukah Anda, makan mie dengan nasi sangat tidak baik bagi tubuh kita. Karena kalau kita telisik lebih jauh, mie merupakan makanan dengan banyak mengandung karbohidrat. Dan Nasi juga mengandung karbohidrat. Sedangkan tubuh kita juga perlu asupan protein, lemak baik, mineral dll. Jadi jangan asal makanan itu enak saja, tapi juga harus memperhatikan kecukupan gizi yang lainnya juga.

Mengkonsumsi nasi putih dengan mie instan menghasilkan kurang lebih sekitarn 750.000 kalori perporsi. Hal ini tidak baik bagi tubuh kita, apalagi yang sedang melaksanakan program diet. Secara normalnya, makanan yang masuk ke dalam tubuh kita di cerna akan menjadi gula dan akan menyebabkan pankreas kita menghasilkan hormon insulin. Jika kita makannya banyak dan kalorinya tinggi maka hormon insulinnya juga akan melonjak tinggi dan hal ini tidak baik, karena akan mengakibatkan pankreas kita overload atau mengalami "kelelahan" dan berakibat kerrusakan pankreas kemudian timbullah penyakit diabetes atau penyakit kencing manis.


Jadi bisa disimpulkan bahwa "bahaya makan mie dengan nasi mengakibatkan penyakit kencing manis".


Walaupun Anda diet lemak dan protein tetapi Anda malas untuk olahraga dan beraktifitas, maka karbohidrat ini akan dipecah lagi menjadi lemak. Penumpukan lemak ini tidak hanya dihati, jika lemak yang jahat akan diproses (metabolisme) di sistem pencernaan dan akan dikirim ke hati. Nah jika lemak yang baik yang diproses kemudian di kirim kembali ke hati mungkin tidak masalah, nah bagaimana kalau lemak yahat yang diproses dan kemudian dikirim kembali ke hati? tentunya menjadi sesuatu yang tidak sehat bagi hati kita.

Selain itu, bahaya makan mie dengan mie instan adalah akan mengakibatkan obesitas. Jika ukuran lingkar perut lebih dari setengah tinggi badan akan memicu berbagai macam penyakit, salah satunya adalah penyakit diabetes melitus atau kencing manis.

Nah, walaupun kebiasaan makan mie instan dengan nasi ini kelihatannya sederhana, sebaiknya mulai diubah kebiasaan ini karena tidak baik bagi tubuh kita. Saran saya adalah lengkapi konsumsi karbohidrat dengan protein, lemak baik, vitamin dan mineral yang cukup

Cara Menghilangkan Pecah Pecah Pada Kaki

Cara menghilangkan pecah pecah pada kaki
Pada musim kemarau yang kering dan panas ini kecenderungan kaki atau tumit pecah-pecah biasa terjadi. Bagi anda yang ingin agar tumit atau kakinya yang mengalami pecah, berikut ini kami berbagi cara atasi tumit pecah-pecah.

Kalau anda sedang mencari cara bagaimana mengatasi tumit yang pecah, anda bisa mencoba memanfaatkan beberapa bahan-bahan disekitar dapur anda untuk obat tumit kaki pecah pecah. Kenapa tumit bisa pecah pada saat musim kemarau ? Hal ini disebabkan oleh kaki tidak cukup terpenuhi kelembaban alaminya. Kebutuhan kelembaban alami bisa dipenuhi dan diperoleh dari meminum air yang banyak, rajin mengkonsumsi vit. E dan vit. C. Sedangkan untuk yang dari luar bisa dengan mengoleskan body lotion atau bisa memakai scrub.

Cara Mengatasi Tumit Kaki Pecah-Pecah Secara Alami
Obat tumit kaki pecah pecah

Minyak Zaitun.

Caranya adalah dengan mengoleskan dan memijat minyak zaitun yang sebelumnya minyak zaitun di panaskan terlebih dahulu. Oleskan dan pijat-pijat tumit kaki yang pecah sekitar 16 menit. Keesokannya coba anda pegang kaki anda akan terasa halus.
Air Garam. 
Caranya adalah dengan merendam kaki dengan air garam. Sebelumnya anda menyiapkan air hangat sebanyak satu ember dan taburkan 3 sendok garam. Kemudian rendamlah kaki sekitar 10 menit saja sembari menggosok tumit pecah anda usahakan dgn batu apung.
Susu dan Madu. 
Caranya sediakan air hangat satu ember, masukkan susu sapi. Rendam kaki tumit yang pecah ke dalam ember, lakukan pijatan lembut pada tumit dengan madu. Setelah dirasa cukup, gosok tumit dengan batu apung. Bilas memakai air yang dingin.
Scrub Mentega Putih. 
Caranya yaitu mentega dicampur dengan gula pasir dan oleskan pada tumit kaki anda yang pecah dan kasar.
Ampas dari Kopi. 
Caranya adalah sisa minum kopi kita ambil dan kemudian oleskan ampas kopi tsb pada tumit kaki yang pecah. Pijat secara melingkar tumit yang pecah ini dengan ampas kopi. Setelah dirasakan cukup, maka rendam kaki pada air hangat untuk melancarkan peredaran darah.

RACUN PSIKOLOGIS DALAM DIRI

RACUN PSIKOLOGIS DALAM DIRI
1. MENGHINDAR
Gejalanya : Lari dari kenyataan, mengabaikan tanggung jawab, padahal dengan melarikan diri dari kenyataan kita hanya akan mendapatkan kebahagiaan semu yang berlangsung sesaat.
Antibodi : REALITAS
Caranya : Berhentilah menipu diri. Jangan terlalu serius dalam menghadapi masalah karena rumah sakit jiwa sudah dipenuhi pasien yang selalu mengikuti kesedihannya dan merasa lingkungannya menjadi sumber frustasi. Jadi, selesaikan setiap masalah yang dihadapi secara tuntas dan yakinilah bahwa segala sesuatu yang terbaik selalu harus diupayakan dengan keras.
2. KETAKUTAN
Gejalanya : Tidak yakin diri, tegang, cemas yang antara lain bisa disebabkan kesulitan keuangan, konflik kepentingan, kesulitan seksual.
Antibodi : KEBERANIAN
Caranya : Hindari menjadi sosok yang bergantung pada kecemasan. Ingatlah 99% hal yang kita cemaskan tidak pernah terjadi. Keberanian adalah pertahanan diri paling ampuh. Gunakan analisis intelektual dan carilah solusi masalah melalui sikap mental yang benar. Kebenaran merupakan merupakan proses redukasi. Jadi, jangan segan mencari bantuan dari ahlinya, seperti psikiater atau psikolog.
3. EGOISTIS
Gejala : Nyiyir, materialistis, agresif, lebih suka meminta daripada memberi.
Antibodi : BERSIKAP SOSIAL.
Caranya : Jangan mengeksploitasi teman. Kebahagiaan akn diperoleh apabila kita dapat menolong orang lain. Perlu diketahui orang yang tidak mengharapkan apapun dari orang lain adalah orang yang tidak pernah merasa dikecewakan.
4. STAGNASI
Gejalanya : berhenti satu fase, membuat diri kita merasa jenuh, bosan, dan tidak bahagia.
Antibodi : AMBISI
Cara : Teruslah bertumbuh, artinya kita terus berambisi di masa depan kita. kita kan menemukan kebahagiaan dalam gairah saat meraih ambisi kita tersebut.
5. RASA RENDAH DIRI
Gejala : Kehilangan keyakinan diri dan kepercayaan diri serta merasa tidak memiliki kemampuan bersaing.
Antibodi : KEYAKINAN DIRI
Cara : Seseorang tidak akan menang bila sebelum berperang yakin dirinya akan kalah. Bila kita yakin akan kemampuan kita, sebenarnya kita sudah mendapatkan separuh dari target yang ingin kita raih. Jadi, sukses berawal pada saat kita yakin bahwa kita mampu mencapainya.
6. NARSISTIK
Gejala : Kompleks superioritas, terlampau sombong, kebanggaan diri palsu.
Antibodi : RENDAH HATI
Cara : Orang yang sombong akan dengan mudah kehilangan teman, karena tanpa kehadiran teman, kita tidak akan bahagia. Hindari sikap sok tahu. Dengan rendah hati, kita akan dengan sendirinya mau mendengar orang lain sehingga peluang 50 persen sukses sudah kita raih.
7. MENGASIHANI DIRI
Gejala : Kebiasaan menarik perhatian, suasana yang dominan, murung, menghunjam diri, merasa menjadi orang termalang di dunia.
Antibodi : SUBLIMASI
Cara : Jangan membuat diri menjadi neurotik, terpaku pada diri sendiri. Lupakan masalah diri dan hindari untuk berperilaku sentimentil dan terobsesi terhadap ketergantungan kepada orang lain.
8. SIKAP BERMALAS-MALASAN
Gejala : Apatis, jenuh berlanjut, melamun, dan menghabiskan waktu dengan cara tidak produktif, merasa kesepian.
Antibodi : BEKERJA
Cara : Buatlah diri kita untuk selalu mengikuti jadwal kerja yang sudah kita rencanakan sebelumnya dengan cara aktif bekerja. Hindari kecenderungan untuk membuat keberadaaan kita menjadi tidak berarti dan mengeluh tanpa henti.
9. SIKAP TIDAK TOLERAN
Gejala : Pikiran picik, kebencian rasial yang picik, angkuh, antagonisme terhadap agama tertentu
Antibodi : KONTROL DIRI
Cara : Tenangkan emosi kita melalui seni mengontrol diri. Amati mereka secara intelektual. Tingkatkan kadar toleransi kita. Ingat bahwa dunia diciptakan dan tercipta dari keberagaman kultur dan agama.
10. KEBENCIAN
Gejala : Keinginan balas dendam, kejam, bengis.
Antibodi : CINTA KASIH
Cara : Hilangkan rasa benci. Belajar memaafkan dan melupakan. Kebencian merupakan salah satu emosi negatif yang menjadi dasar dari rasa ketidakbahagiaan. Orang yang memiliki rasa benci biasanya juga membenci dirinya sendiri karena membenci orang lain. Satu-satunya yang dapat melenyapkan rasa benci adalah cinta. Cinta kasih merupakan kekuatan hakiki yang dapat dimiliki setiap orang.
Simpanlah paket tiket untuk perasaan tidak bahagia dan mengaculah pada paket tiket ini saat kita sedang mengalami rasa depresi dan tidak bahagia. Gunakan sebagai sarana pertolongan pertama dalam kondisi mental gawat darurat demi terhindar dari ketidakbahagiaan berlanjut pada masa mendatang.
sumber : sahabat

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat

Jerawat yang sudah sembuh akan meninggalkan bekas noda hitam pada jerawat. Selain itu bekas jerawat selain berwarna hitam biasanya akan terjadi bekas merah dan wajah berlubang karena jerawat yang sudah sembuh. Pada kesempatan kali ini akan membahas tentang "cara alami menghilangkan bekas jerawat". Bekas jerawat pasti akan membuat kita semua tidak percaya diri dan minder. Untuk mengobati jerawat dan bekasnya yang mengganggu wajah sebaiknya anda mencoba cara alami atasi bekas jerawat.

Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat , dari dr. Susie Rendra, SpKK mengatakan jika tidak diobati jerawat itu dalam arti dibiarkan saja hingga jerawat sembuh dengan sendirinya pasti dapat menghasilkan noda bekas jerawat yang sangat mudah terlihat. Jangan mencoba untuk memencet jerawat karena bahaya memencet jerawat berbahaya bagi kesehatan wajah kita karena hal ini akan menyebabkan peradangan semakin parah. Ketika kulit yg sedang luka mengalami peradangan dan luka tersebut semakin jauh kedalam maka akan susah untuk menghilangkan bekas jerawatnya.

Noda bekas Jerawat hitam dapat diobati dengan mudah menggunakan krim dengan kandungan bahan pemutih herbal. "Hilangkan Bekas Jerawat dengan Bahan Alami" untuk bekas jerawat merah bisa menggunakan azelaic acid, karena jerawat merah ini sangat sulit untuk diobati. Selain itu bisa juga dengan melakukan terapi laser.

Noda bekas jerawat yang berlubang atau jerawat scar merupakan jerawat yang sangat susah untuk dihilangkan bekasnya. Beberapa tehnik cara mengatasi bekas jerawat di wajah dengan cepat dan Amandiantaranya bisa dengan tehnik terapi laser, peeling, dan tehnik hilangkan bekas noda jerawat dengan percutaneous collagen induction.

Sahabat dimanapun anda berada yuk kita bahas lagi cara alami yang dapat anda lakukan buat hilangkan bekas jerawat.

Kayu Cendana.
yes, bubuk kayu cendana ini bisa sangat efektif buat tutup pori-pori bekas jerawat yang besar. Caranya adalah kayu cendana dalam hal ini berupa bubuk kita buat menjadi pasta dan oleskan pasta bubuk kayu cendana saat sebelum tidur selama semalam. Bilas pada keesokan harinya. Lakukan secara rutin setiap hari akan mendapatkan noda bekas jerawat yang tertutup rapat.


Air Mawar dan Bubuk Kayu Cendana. 
Cara menggunakan untuk hilangkan bekas jerawat adalah oles bubuk kayu cendana yang telah dicampuri air mawar dan berbentuk seperti pasta atau krim pada noda lubang bekas jerawat. Gunakan semalaman dan bilas pada pagi harinya dengan air dingin. Tambahkan susu jika cara tadi menjadikan kulit anda kering, namun cara aplikasinya jangan semalam full, tapi hanya beberapa jam saja. 

Es Batu. 
Tahukah anda, biasanya setelah jerawat sembuh maka pori kulit akan membesar, dan solusi untuk mengatasi pori-pori besar adalah dengan cara mengusap-usap wajah anda dengan es batu selama 15 menit saja.

Kulit Tomat atau Timun. 
Cara menggunakannya adalah dengan menggosokkan kulit bagian dalam dari buah timun atau buah tomat. Gosokkan secara perlahan pada wajah anda selama 15 menit dan kemudian cuci dengan air bersih. Manfaat buah tomat untuk noda bekas jerawat ini selain kecilkan pori-pori kulit juga bisa mengobati kulit berminyak yang merupakan salah satu penyebab timbulnya jerawat

Minggu, 16 November 2014

Bahaya dan Solusi Onani dari Sisi Kesehatan

Bahaya Onani dari Sisi Kesehatan

  1. Ejakulasi dini atau terlalu cepat selesai ketika melakukan hubungan seks yang sebenarnya. Ketika melakukan onani, biasanya orang cenderung melakukannya secara terburu-buru dengan harapan dapat segera mencapai orgasme. Cara onani yang terburu-buru ini akan membiasakan sistem syaraf untuk melakukan seks secara cepat ketika sedang bercinta. Dan hasilnya adalah ejakulasi dini.
  2. Gairah seks yang lemah ketika sudah berumah tangga. Keinginan untuk melakukan hubungan seks kadang sangat rendah karena sudah terbiasa melakukan onani ketika masih muda.
  3. Orang-orang zaman dulu menyebut onani yang berlebihan akan menyebabkan kebodohan karena selalu membayangkan hal-hal porno dan orientasi pikiran selalu negatif.
  4. Badan jadi kurus dan lemah. Karena pikiran selalu negatif dan berpikir yang porno-porno membuat banyak energi yang terkuras. Hal ini menyebabkan badan menjadi kurus kering.
  5. Sulit menikmati hubungan seks yang sebenarnya bersama wanita. Karena sejak remaja sudah terbiasa merasakan seks secara manual atau onani. Penis yang terbiasa dengan tekanan tertentu dari tangan menjadi tidak responsif terhadap rangsangan dari vagina.
  6. Perasaan bersalah karena terlalu sering onani menimbulkan rasa minder dan tidak percaya diri di lingkungan sosial.
  7. Bagi wanita muda yang senang masturbasi atau onani bisa merobek lapisan hymen keperawanannya.
  8. Mengalami impotensi atau gagal ereksi ketika berhubungan. Orang yang melakukan onani sudah terbiasa menciptakan rangsangan yang bersifat mental berupa khayalan-khayalan, hal tersebut membuat penis tidak terbiasa dengan rangsangan fisik ketika berhubungan seks yang sebenarnya.
  9. Jadi sering melamun dan pikiran selalu negatif membuat adaptasi sosial menjadi terbatas. (Sumber: seksualitas.net).
 SOLUSI DARI ONANI
Para ulama memberi nasehat bagi orang yang sudah kecandu onani, hendaklah ia perbanyak do’a, rajin menundukkan pandangan dari melihat yang haram, dan rajin berolahraga untuk menurunkan syahwatnya. Namun jika ia dihadapkan pada dua jalan yaitu berzina ataukah onani, maka hendaklah ia memilih mudhorot yang lebih ringan yaitu onani, sambil diyakini bahwa perbuatan tersebut adalah suatu dosa sehingga ia patut bertaubat, memperbanyak istighfar dan do’a. (Sumber: islamweb)

Solusi yang bisa dirinci:
  1. Banyak berdo’a dan bertaubat kepada Allah, untuk berhenti dari onani selamanya.
  2. Harus memiliki tekad, kemauan, dan motivasi yang kuat dari diri sendiri.
  3. Bergaullah dengan orang-orang yang alim, cerdas, sholeh, beriman, bertakwa. Hindarilah lingkungan pergaulan yang membawa Anda menuju “lembah maksiat” atau “dunia hitam” atau bergaul dengan orang yang hobi onani. Teman karib yang baik sangat berpengaruh pada seseorang ibarat seseorang yang berteman dengan penjual minyak wangi. Kalau tidak diberi gratis, kita bisa dapat bau harumnya secara cuma-cuma. 
  4. Sibukkan diri dengan beribadah terutama banyak melakukan puasa sunnah karena puasa akan mudah mengekang syahwat. Sibukkan diri pula dengan menjaga shalat berjamaah, shalat malam, berzikir, dan membaca Alquran serta melakukan hal bermanfaat seperti olahraga.
  5. Jika Anda “hobi beronani”, berhati-hatilah atau waspadalah dengan kanker prostat! Sebab, hasil riset yang dilakukan oleh Universitas Nottingham Inggris, menyatakan bahwa pria berusia antara 20-30 tahun yang “gemar beronani” memiliki risiko lebih tinggi untuk terkena kanker prostat. Juga, Sebanyak 34% atau 146 dari 431 orang yang terkena kanker prostat sering melakukan onani mulai usia 20 tahun. Sekadar tambahan, kanker prostat adalah penyakit kanker yang berkembang di kelenjar prostat, disebabkan karena sel prostat bermutasi dan mulai berkembang di luar kendali.
  6. Hindari melihat tontonan, tayangan, gambar, video, yang “syur”, “aduhai”, atau porno, baik di internet, televisi, VCD, DVD, dsb. Hindari juga “bacaan dewasa”, “kisah panas”, atau “bumbu-bumbu seksual”.
  7. Sadarilah bahwa onani hanya akan menghabiskan energi dan waktu Anda yang sebenarnya dapat Anda gunakan untuk melakukan hal-hal lainnya yang bermanfaat. (Diolah dan diringkas dari: netsains.com)

Rabu, 12 November 2014

Cara Menambah Jumlah Sel Otak Dengan Tidur

Tidur meningkatkan produksi sel pembuat materi pelapis bernama myelin yang melindungi sirkuit otak.
Para ilmuwan percaya mereka telah menemukan alasan baru mengapa manusia perlu tidur, karena aktivitas itu membantu mengganti sel otak.
Tidur meningkatkan produksi sel pembuat materi pelapis bernama myelin yang melindungi sirkuit otak.
Temuan itu, saat ini baru dibuktikan pada tikus, dapat mengungkap peran tidur dalam perbaikan dan perkembangan otak serta penyakit MS, kata tim ilmuan dari Wisconsin itu.
Hasil penelitian mereka diterbitkan di Journal of Neuroscience.
Dr Chiara Cirelli dan para koleganya dari Universitas Wisconsin menemukan bahwa tingkat produksi sel pembuat myelin, oligodendroctytes, berlipat ganda saat tikus tidur.
Peningkatan ini sangat tinggi saat seseorang memasuki tahapan tidur bermimpi atau REM (rapid eye movement) dan didorong oleh gen.
Kebalikannya, gen yang berperan dalam kematian sel dan respon terhadap stres diaktifkan ketika tikus dipaksa untuk terjaga.
Alasan mengapa manusia butuh tidur telah membuat ilmuan bertanya-tanya selama ratusan tahun.
Jelas bahwa kita membutuhkan tidur untuk beristirahat dan agar pikiran kita berfungsi dengan baik, tapi proses biologi yang terjadi saat kita tidur baru diketahui belum lama ini.
(bbc.co.uk/indonesia via http://nationalgeographic.co.id/berita/2013/09/ingin-tambah-jumlah-sel-otak-tidurlah)

Diteliti, Awet Muda Dengan Pembekuan Sel

Peneliti menyimpan sel manusia di suhu minus 180 derajat celsius dan mengklaim bahwa sel tersebut bisa membuat awet muda. Bagaimana awet muda dengan cara pembekuan sel?
Tim peneliti dari Singapura ini menyimpan sel tubuh kita sebagai bahan untuk perawatan sel punca di kemudian hari. Ada bank penyimpan sel di Singapura, Dubai dan Swiss sebagai cadangan.Perusahaan bernama Sceil dari Singapura menjadi sponsor.
Secara teori, teknologi ini bisa memperbaiki kerusakan jaringan tubuh manusia karena penuaan atau penyakit. Sel yang dibekukan akan tetap segar untuk kemudian bisa menggantikan sel tubuh yang menua.
Dr. Andre Choulika, pendiri dari perusahaan Sceil dan Celletics mengatakan bahwa mereka menyasar kelompok menengah ke atas untuk bank penyimpanan sel ini. Menurut Choulika ini seperti menyiapkan suku cadang bagi tubuh kita, jika menua dan sudah tidak berfungsi maka suku cadang baru siap ditumbuhkan untuk memungkinkan membuat kita awet muda dengan pembekuan sel.
(Mohamad Takdir/intisari-online.com)

Sabtu, 08 November 2014

Penyakit Akibat Zina Dan Freesex

PENYAKIT AKIBAT ZINA DAN FREESEX ...
Assalamualaikum wr.wb.
Tuhan mengharamkan zina tentu ada alasannya. Supaya manusia hidup sehat jiwa raga dengan perNIKAHan.
Berikut ada 10 penyakit kelamin akibat PERZINAAN seks bebas dan sering gonta ganti pasangan yang tidak halal:
1. Herpes Genital, Hampir 31 juta orang Amerika, satu per enam jumlah penduduk Amerika-pernah menderita herpes genital. Herpes, yang disebabkan oleh virus herpes simplex tipe 2, adalah infeksi seumur hidup yang menyebabkan lecet-lecet pada alat kelamin yang biasanya datang dan pergi. Ada pria yang tidak menunjukkan gejala apa pun, tetapi mereka tetap bisa menulari orang lain. Acydovir (Zovirox), sebuah obat yang diresepkan, dapat meringankan gejala-gejalanya, tetapi tidak menyembuhkan. Lecet-lecet karena herpes tersebut bisa meningkatkan risiko tertular AIDS melalui luka di darah.
2. Sifilis (Penyakit Raja Singa), Juga dikenal dengan nama Great Imitator karena gejala-gejala awalnya mirip dengan gejala-gejala sejumlah penyakit lain. Sifilis sering dimulai dengan lecet yang tidak terasa sakit pada penis atau bagian kemaluan lain dan berkembang dalam 3 tahap yang dapat berlangsung lebih dari 30 tahun. Secara umum, penyakit ini dapat membuat orang yang telah berumur sangat menderita, karena dapat mengundang penyakit jantung, kerusakan otak, dan kebutaan. Apabila tidak diobati, penyakit ini juga dapat menyebabkan kematian. Kira-kira 120.000 orang di AS tertular sifilis tiap tahun.
3. Gonore (Kencing Nanah), Penyakit ini telah dikenal sejak dahulu, menyerang sekitar 1,5 juta orang Amerika, baik pria maupun wanita, setiap tahun. Meskipun sering tanpa gejala, infeksi bakteri ini dapat menyebabkan rasa sakit saat buang air kecil dan mengeluarkan nanah setelah dua hingga sepuluh hari. Kalau tidak diobati, penyakit ini dapat berkembang menjadi artritis, lepuh-lepuh pada kulit, dan infeksi pada jantung atau otak. Gonore dapat disembuhkan dengan antibiotika.
4. Klamidia, Kondisi ini mempunyai gejala mirip gonore, walaupun bisa juga muncul tanpa gejala. Di Amerika, klamidia termasuk penyakit yang paling mudah diobati, tetapi mudah jugamenginfeksi, yaitu sekitar 4 juta orang setiap tahun.
Penyakit ini dapat menyebabkan artritis parah dan kemandulan pada pria. Seperti sifilis dan gonore, penderitanya dapat disembuhkan dengan antibiotika.
5. Jengger Ayam atau Kutil di kelamin (Genital wart), Di Amerika, kasus kutil pada alat kelamin ini mencapai 1 juta setiap tahunnya. STD ini disebabkan oleh sejenis virus papiloma, yang terkait dengan kanker penis serta anus. Obatnya tidak ada, walaupun kutil yang terjadi dapat dihilangkan melalui operasi atau dibakar, atau dibekukan. Akan tetapi setelah itu gejala yang sama dapat datang kembali.
6. Hepatitis B, Penyakit ini dapat berlanjut ke sirosis hati atau kanker hati. Setiap tahun kasus yang dilaporkan mencapai 200.000, walaupun ini satu-satunya STD yang dapat dicegah melalui vaksinasi.
7. Kanker prostat, Dalam sebuah studi yang dilakukan oleh Karin Rosenblatt dari University of Illinois, diketahui bahwa dari 753 pria yang disurvei, terdapat hubungan antara kanker prostat dan banyaknya berhubungan seksual dengan beberapa orang. Pria yang sering melakukan seks dengan banyak wanita berisiko 2 kali lipat terkena kanker prostat.
8. Kanker Serviks (leher rahim), Hampir 95% kanker serviks disebabkan oleh Human Papiloma Virus (HPV), dan 33% wanita dilaporkan punya virus tersebut,yang menyebabkan adanya sakit di leher rahim. Virus ini bisa
menular lewat hubungan seksual, dan laki-laki pun bisa tertular oleh virus ini.
9. HIV/AIDS, Pertama kali ditemukan pada tahun 1984. AIDS adalah penyakit penyebab kematian ke-6 di dunia, baik bagi wanita maupun pria. Virus yang menyerang kekebalan tubuh ini bisa menular melalui darah dan sperma pada saat berhubungan seksual. Hingga kini vaksinnya masih dikembangkan namun belum terbukti ampuh mencegah penularannya.
10. Trichomoniasis, Bisa menyebabkan daerah di sekitar vagina menjadi berbuih atau berbusa. Ada juga yang tidak mengalami gejala apapun. Penyakit ini bisa menyebabkan bayi terlahir prematur jika sang ibu menderita penyakit ini saat hamil. Sangat penting mengetahui bahwa hubungan seksual bukan hanya sekedar hubungan intim. Kontak seksual seperti ciuman, oral seks dan penggunaan alat bantu seks seperti vibrator juga berisiko menularkan virus.
Cara untuk mencegah penyebaran 10 penyakit kelamin akibat Seks Bebas adalah dengan berhubungan seks dengan satu pasangan (suami/istri).
Tapi yang terpenting jangan melakukan seks bebas diluar nikah

Rabu, 29 Oktober 2014

Pembentukan Tabung Saraf Pada Ayam Dan Amfibi

Ada dua cara utama membentuk tabung saraf. Dalam neurulation primer, sel-sel yang mengelilingi lempeng saraf mengarahkan sel-sel plat saraf untuk berkembang biak, invaginate, dan mencubit off dari permukaan untuk membentuk tabung hampa. Dalam neurulation sekunder, tabung saraf muncul dari kabel yang solid sel yang tenggelam ke embrio dan kemudian Hollows keluar (cavitates) untuk membentuk tabung hampa.


Gambar: 1.1


Neurulation primer: pembentukan tabung saraf pada embrio ayam. (A, 1) Sel dari pelat saraf dapat dibedakan sebagai sel memanjang di daerah dorsal ektoderm. Folding dimulai sebagai medial titik engsel saraf (MHP) sel jangkar untuk notochord dan mengubah bentuk mereka, sementara sel-sel epidermis anggapan bergerak menuju pusat. (B, 2) lipatan saraf yang diangkat sebagai epidermis dugaan terus bergerak ke arah garis tengah dorsal. (C, 3) Konvergensi lipatan saraf terjadi sebagai titik engsel dorsolateral (DLHP) sel menjadi sel berbentuk baji dan epidermal mendorong ke tengah. (D, 4) lipatan saraf dibawa ke dalam kontak dengan satu sama lain, dan sel-sel pial neural menghubungkan tabung saraf dengan epidermis. Sel-sel pial neural kemudian bubar, meninggalkan tabung saraf terpisah dari epidermis.
Gambar 1.2
Tiga pandangan neurulation dalam embrio amfibi, menunjukkan awal (kiri), tengah (center), dan akhir (kanan) neurula dalam setiap kasus. (A) Melihat ke bawah pada permukaan dorsal seluruh embrio. (B) bagian Sagittal melalui pesawat medial embrio. (C) Transverse bagian melalui pusat embrio.