Sabtu, 20 Desember 2014

Tips Sehat ala Rasulullah

Tips sehat ala Rasulullah:
1. Mandi pagi sebelum subuh, sekurang- kurang nya se jam sebelum matahari terbit. Air sejuk yang meresap kedalam badan dapat mengurangi penimbunan lemak. Kita boleh saksikan orang yang mandi pagi kebanyakan badan tak gemuk.
2. Rasulullah mengamalkan minum segelas air sejuk (bukan air es) setiap pagi. Mujarabnya Insya Allah
jauh dari penyakit (susah mendapat sakit). Makan dengan tangan dan menjilati jemari, bermanfaat buat pencernaan.
3. Waktu sholat Subuh disunnahkan bertafakur (yaitu sujud sekurang-kurang nya semenit setelah membaca doa). Kita akan terhindar dari sakit kepala atau migrain. Ini terbuksi oleh para ilmuwan yang membuat kajian kenapa dalam sehari perlu kita sujud. Ahli-ahli sains telah menemui beberapa milimeter ruang udara dalam saluran darah di kepala yang tidak dipenuhi darah. Dengan bersujud maka darah akan mengalir keruang tersebut.
4. Nabi juga mengajarkan makan dengan tangan dan bila habis hendaklah menjilat jari. Ahli saintis telah menemukan bahwa enzyme banyak terkandung di celah jari-jari, yaitu 10 kali ganda terdapat dalam air liur (enzyme sejenis alat pencerna makanan). Sabda Rasul :“Kami adalah sebuah kaum yang tidak makan sebelum lapar dan bila kami makan tidak terlalu banyak (tidak sampai kekenyangan)”(Muttafaq Alaih)
Dalam tubuh manusia ada 3 ruang untuk 3 benda :
Sepertiga untuk udara, sepertiga untuk air dan sepertiga lainnya untuk makanan.Bahkan ada satu tarbiyyah khusus bagi ummat Islam dengan adanya Puasa Ramadhan untuk menyeimbangkan kesehatan.
5. Ketika minum pun jangan dilangsungkan. Misalnya 1 gelas sekaligus. Rasulullah saw. biasa ketika
minum itu 2-3 tegukan lalu berhenti untuk bernapas. Kemudian minum lagi 2-3 tegukan lalu berhenti. Ini adalah cara minum yang benar. Karena jika kita minum satu gelas sekaligus, kita pasti akan minum sambil bernapas lewat hidung. Dan ketika kita bernapas, udara yang kita hirup dan kita keluarkan akan bercampur dengan air yang akan kita minum. Campuran air dan udara yang kita keluarkan itu akan menjadi racun. Dan air yang sudah menjadi racun itu kita minum.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar